Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eksklusif: Tak Ada Messi dan Ronaldo, William Carvalho Bicara soal Lawan Tersulit di LaLiga

Kompas.com - 31/01/2022, 05:30 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Real Betis, William Carvalho, membicarakan soal lawan tersulit di LaLiga dalam era tanpa Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Untuk pertama kalinya sejak 2009, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tak mentas bersama di LaLiga atau kompetisi level tertinggi Liga Spanyol.

Cristiano Ronaldo lebih dulu hengkang dari Real Madrid menuju Juventus pada musim panas 2018.

Kepindahan tersebut membuat CR7 memecahkan rekor transfer atas namanya dan menjadi rekrutan termahal Juventus dengan mahar 117 juta euro (sekitar Rp 1,9 triliun).

Baca juga: Adama Traore Resmi Kembali ke Barcelona

Megabintang asal Portugal itu kini telah kembali ke klub yang membesarkan namanya, Manchester United pada musim panas 2021.

Bursa transfer musim panas 2021 sendiri memang begitu "gila" karena banyak melibatkan nama-nama besar.

Selain Ronaldo, sang rival abadi Messi turut mengguncangkan dunia dengan kepindahan dari Barcelona ke Paris Saint-Germain (PSG).

Baca juga: Tanpa Messi, Barcelona Sedang Bangun Tim Hebat dengan Skuad Muda

Messi pindah secara bebas transfer karena Barcelona tengah mengalami krisis finansial.

Kapten timnas Argentina itu pun terpaksa berpisah dengan klub yang telah dia bela sejak berusia 13 tahun itu.

Praktis, LaLiga sekarang telah kehilangan dua sosok yang telah mendominasi kompetisi selama lebih dari satu dekade terakhir.

Liga Spanyol yang sudah tak diramaikan Messi dan Ronaldo menjadi salah satu topik yang ditanyakan Kompas.com kepada William Carvalho.

Baca juga: Stadion Barcelona Bakal Ganti Nama Jadi Camp Nou Spotify?

Kesempatan tersebut hadir saat acara media visit virtual LaLiga dengan beberapa media terpilih pada Jumat (28/1/2022).

Secara khusus, hal yang disinggung adalah persaingan di LaLiga tanpa Messi dan Ronaldo.

Menurut William Carvalho, LaLiga tetap berjalan sulit meski tak adanya kedua megabintang tersebut.

Terkait pemain yang paling sulit di hadapi di LaLiga saat ini, William tak menyebutkan nama-nama khusus.

Wawancara dengan William Carvalho saat media visit virtual LaLiga dengan beberapa media terpilih pada Jumat (28/1/2022).
LaLiga Wawancara dengan William Carvalho saat media visit virtual LaLiga dengan beberapa media terpilih pada Jumat (28/1/2022).

Namun, menurutnya, para pemain di Real Madrid dan Barcelona selalu sulit dihadapi.

"Ya, LaLiga sudah tak ada Messi dan Cristiano lagi," kata William Carvalho.

"Akan tetapi, masih banyak pemain top di sini dan selalu sulit bermain melawan tim seperti Real Madrid dan Barcelona," ujarnya.

"Mereka masih memiliki pemain dengan kualitas yang sangat tinggi," jelas pemain asal Portugal itu.

William memang tak pernah menghadapi Ronaldo di LaLiga karena dirinya bergabung dengan Real Betis saat sang kompatriot hengkang ke Juventus.

Baca juga: Morientes: Mbappe Pasti Pindah ke Real Madrid Tahun Ini

Namun, dia telah bersua dua kali dengan CR7 di fase grup Liga Champions 2016-2017 ketika Sporting CP melawan Real Madrid.

Adapun pemain berusia 29 tahun itu sempat bentrok empat kali dengan Messi bersama Barcelona-nya di LaLiga.

Sementara itu, William memiliki musim yang bagus bersama Real Betis kali ini.

Pada ajang LaLiga 2021-2022, Real Betis mampu bersaing di tiga besar dan kini mengoleksi 40 poin, di bawah Sevilla (46 poin) dan Real Madrid (50 poin) hingga pekan ke-22.

Baca juga: Sergio Ramos Cedera Lagi Jelang PSG Vs Real Madrid

William mengatakan bahwa pencapaian di Liga Champions musim depan akan sengat berarti untuk timnya.

"Ya, musim ini kami bekerja dengan bagus sebagai tim. Liga Champions sangat penting bagi kami dan setiap pemain dalam tim ini telah menunjukkan level permainan yang tinggi di lapangan," ujarnya.

Terkait kunci performa Real Batis hingga paruh musim, William menilai hal ini tak terlepas dari kerja keras para pemain dan sosok sang pelatih Manuel Pellegrini.

"Saya pikir kuncinya adalah kerja keras tim dan kami akan melanjutkannya. Setiap pemain sangat percaya diri dan kami juga percaya dengan instruksi pelatih," tutur William.

"Itu semua kami kerjakan dan jika terus berlanjut, musim ini kami akan meraih pencapaian yang bagus," tandas pemain keturunan Angola itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com