Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Timor Leste: Skuad Garuda Cuma Punya 5 Pemain Cadangan, Tak Ada Evan Dimas

Kompas.com - 30/01/2022, 19:39 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia hanya memiliki lima pemain cadangan untuk laga kedua kontra Timor Leste.

Hal tersebut diketahui berdasarkan daftar susunan pemain yang dirilis beberapa menit sebelum kickoff pertandingan timnas Indonesia vs Timor Leste.

Adapun laga Timnas Indonesia vs Timor Leste itu digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu (30/1/2022) mulai pukul 19.00 WIB.

Dalam daftar susunan pemain yang dirilis menjelang laga, tampak timnas Indonesia hanya memiliki lima pemain cadangan.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Kickoff 19.00 WIB

Dari lima pemain cadangan itu terdapat satu kiper, tiga bek, dan satu penyerang.

Mereka adalah Ernando Ari, Achmad Figo, Edo Febriansyah, Sani Rizki, dan Dedik Setiawan.

Nama-nama lain seperti Evan Dimas, Hanis Saghara, hingga Irfan Jaya, tak tercantum dalam daftar cadangan maupun starting line up.

Belum diketahui pasti alasan timnas Indonesia hanya memiliki lima pemain cadangan pada laga kedua kontra Timnas Leste ini.

Dalam daftar starting line up, pelatih Shin Tae-yong menurunkan Nadeo Argawinata di posisi penjaga gawang.

Kiper andalan timnas Indonesia selama pergelaran Piala AFF 2020 itu menggantikan Syahrul Trisna yang tampil pada laga pertama kontra Timor Leste, Kamis (27/1/2022).

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Timor Leste: Baru 5 Menit, Garuda Unggul 1-0

Selanjutnya, Alfeandra Dewangga dan Fachruddin Aryanto tetap diturunkan sejak awal sebagai duo bek tengah.

Mereka berugas mengawal pertahanan Indonesia bersama dua bek sayap, Bayu Fiqri dan Pratama Arhan.

Di barisan gelandang, Shin Tae-yong menurunkan Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto.

Mereka akan dibantu oleg dua winger cepat, yakni Terens Puhiri dan Ramai Rumakiek.

Sementara itu, di posisi penyerang, Shin Tae-yong memberikan kepercayaan kepada pemain muda, Ronaldo Kwateh.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Shin Tae-yong Tingkatkan Mental Pemain

Line up timnas Indonesia vs Timor Leste

Indonesia: 23-Nadeo Argawinata (GK); 4-Bayu Fiqri, 19-Fachruddin Aryanto, 18-Alfeandra Dewangga, 11-Pratama Arhan, 7-Marselino Ferdinan, 13-Rachmat Irianto, 15-Ricky Kambuaya, 20-Ramai Rumakiek, 14-Terens Puhiri, 10-Ronaldo Kwateh.

Cadangan: 22-Ernando Ari (GK), 2-Achmad Figo, 3-Edo Febriansyah, 16-Sani Rizki, 24-Dedik Setiawan.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com