Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singkirkan Dua Saingan, Frank Lampard Siap Jadi Pelatih Baru Everton

Kompas.com - 29/01/2022, 08:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Everton disebut sudah mantap menjatuhkan pilihan kepada Frank Lampard untuk mengisi posisi pelatih tim yang lowong sepeninggal Rafael Benitez.

Frank Lampard diberitakan bakal segera diumumkan sebagai pelatih baru Everton. Kabar tersebut dikonfirmasi oleh pengamat transfer Eropa, Fabrizio Romano.

Frank Lampard disebut memukau bos Everton, Farhad Moshiri, dalam sesi wawancara pada Jumat (28/1/2022).

Pelatih berusia 43 tahun tersebut menyingkirkan dua kandidat kuat lain, yakni eks peracik taktik Porto, Vitor Pereira, dan Duncan Ferguson yang kini menjabat sebagai caretaker Everton.

Wayne Rooney yang kini membesut Derby County, sejatinya juga sempat masuk bursa pelatih baru Everton. Namun, Rooney mengaku menolak kesempatan menghadiri wawancara kerja dengan Everton.

Pendekatan Everton kepada pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez, juga mentah. Federasi sepak bola Belgia menolak melepas Roberto Martinez mengingat ajang Piala Dunia 2022 sudah di depan mata. 

Baca juga: Janji Cinta Mourinho, Tak Mau Tukar Roma untuk Everton

Posisi pelatih Everton lowong begitu manajemen memecat Rafael Benitez pada 16 Januari silam, tak lama setelah tim beralias The Toffees takluk 1-2 dari Norwich.

Setelah Benitez didepak, Duncan Ferguson yang sebelumnya menjabat sebagai staf pelatih tim utama, mengemban tugas caretaker.

Bersama Duncan Ferguson Everton melakoni satu pertandingan, tepatnya saat mereka menelan kekalahan 0-1 dari Aston Villa akhir pekan silam.

Frank Lampard diharapkan bisa muncul sebagai juru selamat Everton yang kini hanya menempati posisi 16 klasemen Liga Inggris dengan bekal 19 poin.

Everton sekarang hanya berjarak empat angka dari zona degradasi. Di lain sisi, Lampard punya pengalaman bekerja dalam situasi yang kurang menguntungkan.

Baca juga: Lampard, Rooney, hingga Mourinho Masuk Bursa Calon Pelatih Everton

Pada 2019-2020, yang notabene merupakan musim perdananya menukangi Chelsea, Lampard mampu mengantar tim finis di zona Liga Champions.

Padahal, waktu itu Chelsea tak bisa memperkuat diri dengan membeli pemain baru karena terlilit embargo transfer.

Kesempatan di Everton akan menjadi momen kembali Lampard ke dunia kepelatihan usai dipecat Chelsea sekitar 12 bulan lalu.

Lampard ditendang Chelsea pada 25 Januari 2021 lantaran rangkaian hasil buruk.

Posisi Chelsea ada di tangga kesembilan klasemen saat Lampard dipecat. Thomas Tuchel yang datang menggantikan mampu mendongkrak performa tim beralias The Blues itu.

Di bawah arahan Tuchel, Chelsea mengakhiri Liga Inggris 2020-2021 di posisi empat dan sukses menyabet gelar juara Liga Champions.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com