Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumor Transfer, Liverpool Ikut Berburu Tanda Tangan Paulo Dybala

Kompas.com - 27/01/2022, 05:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liverpool dikabarkan mulai menjajaki kemungkinan mendatangkan kapten Juventus, Paulo Dybala.

Masa depan Paulo Dybala di Juventus saat ini memang sedang ramai dibicarakan.

Sebab, kontrak Paulo Dybala yang akan habis pada Juni 2022 masih belum diperpanjang oleh Juventus.

Dikutip dari situs Sky Sports Italia, Dybala dan Juventus sebenarnya sudah menyepakati kontrak baru berdurasi empat tahun hingga Juni 2026. 

Kesepakatan keduanya dikabarkan juga meliputi kenaikan gaji Dybala dari 7 juta euro menjadi 10 juta euro atau sekitar Rp 163,36 miliar per musim. 

Namun, beberapa media Italia seperti Tuttosport, La Gazzetta dello Sport, dan Sky Sports Italia, menyebut manajemen Juventus memutuskan menunda penandatanganan kontrak baru Dybala.

Baca juga: Tatapan Dingin ke Tribune Simbol Perlawanan Dybala ke Juventus?

Rumor itu sudah dikonfirmasi langsung oleh Dybala seusai membantu Juventus menumbangkan Udinese 2-0 pada laga pekan ke-22 Liga Italia, Sabtu (16/1/2022).

Namun, Dybala tidak menjelaskan penyebab Juventus mengulur-ulur perpanjangan kontraknya.

"Banyak spekulasi (terkait kontrak) tentang saya akhir-akhir ini. Saya lebih suka untuk tidak membicarakannya," kata Dybala.

"Juventus telah memutuskan untuk menunda pembahasan (kontrak baru) sampai Februari atau Maret 2022," ujar pemain asal Argentina itu menambahkan.

"Saya tidak perlu membuktikan apa pun kepada siapa pun. Pastinya, saya selalu siap untuk membantu pelatih dan saya akan menunggu," ucap Dybala menambahkan.

Masa depan Dybala semakin dipertanyakan setelah Juventus dikabarkan ingin mendatangkan striker Fiorentina, Dusan Vlahovic.

Baca juga: Pemilik Juventus Kecewa dengan Sikap Dybala, Inter Milan Siap Terima

Terkini, banyak media Eropa melaporkan Juventus dan Fiorentina sudah menyepakati harga transfer Dusan Vlahovic.

Juventus dikabarkan akan menebus Vlahovic dari Fiorentina dengan mahar senilai 75 juga euro atau sekitar Rp 1,21 triliun.

Adapun Vlahovic disebut juga sudah penawaran kontrak dari Juventus berdurasi lima tahun dengan gaji sebesar 7 juta euro per musim.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com