Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Vs Juventus, Cedera Ibrahimovic Terungkap

Kompas.com - 24/01/2022, 06:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Stefano Pioli mengungkapkan cedera yang diterima Zlatan Ibrahimovic pada pertandingan AC Milan vs Juventus.

Zlatan Ibrahimovic main sejak menit awal saat AC Milan menjamu Juventus pada pekan ke-23 Liga Italia 2021-2022, Senin (24/1/2022) dini hari WIB.

Dia menjadi penyerang tunggal dengan dukungan tiga gelandang serang, Junior Messias, Brahim Diaz, dan Rafael Leao.

Namun, belum sempat berkontribusi untuk timnya, Ibrahimovic malah harus meninggalkan lapangan lebih cepat karena cedera.

Tepatnya pada menit ke-28, ujung tombak berusia 40 tahun itu digantikan oleh striker gaek lainnya, Olivier Giroud (35 tahun).

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia: Milan dan Juventus Beri Napas untuk Inter

Belum jelas cedera apa yang diterima Ibrahimovic. Namun, dalam tayangan ulang, terlihat pergelangan kaki Ibrahimovic dibalut dengan es.

Kemungkinan, penyerang asal Swedia itu menderita cedera engkel pada laga AC Milan vs Juventus.

Namun, selepas laga, pelatih AC Milan Stefano Pioli mengungkapkan apa sebenarnya yang diderita Ibrahimovic.

Stefano Pioli menjelaskan bahwa Ibrahimovic menderita cedera tendon achilles.

“Ibra merasakan sakit di tendon Achilles," ucap Pioli, sebagaimana dikutip dari Football Italia.

Baca juga: AC Milan dan Inter, Ketika Tetangga Serumah Mengukir Sejarah

"Ibrahimovic menyalahkan lapangan yang terlampau keras atas cederanya. Kami berharap dia bisa pulih dalam beberapa hari ke depan," imbuhnya.

Mengutip Kompas Health, tendon achilles merupakan jaringan serat berwarna putih yang menghubungkan tulang tumit dengan otot betis.

Cedera ini bisa terjadi karena tendon achilles terlalu tegang atau stres yang menyebabkan tendon meradang, membengkak, dan iritasi.

Biasanya terjadi pada siapa saja yang memberikan banyak tekanan pada kaki, misalnya pelari, pebasket, termasuk pesepak bola.

Dalam riwayatnya, Ibrahimovic sebelumnya pernah dua kali mengalami cedera serupa. Dia memerlukan waktu antara 25-30 hari untuk masa penyembuhan.

Baca juga: AC Milan Vs Juventus: Allegri Berpesan Saat Bicara Tatapan Kontroversial Dybala

Terlepas dari cederanya Ibrahimovic, AC Milan hanya bisa meraih hasil imbang 0-0 melawan Juventus.

Dengan hasil ini, AC Milan gagal memanfaatkan kesempatan untuk mendekati Inter Milan di puncak klasemen Liga Italia.

AC Milan malah harus merelakan posisi kedua mereka kepada Napoli, yang sebelumnya menang 4-1 atas Salernitana.

Rossoneri saat ini menempati peringkat ketiga klasemen Liga Italia dengan koleksi 49 poin dari 23 laga, terpaut empat angka dari Inter yang baru bermain 22 kali.

Sementara itu, Juventus masih tertahan di peringkat kelima. Mereka mengantongi 42 poin dari 23 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com