Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proses Naturalisasi Makan Waktu, Shin Tae-yong Inisiatif Bangun Komitmen Pemain

Kompas.com - 23/01/2022, 10:20 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KUTA, KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong terus berinisiatif mebangun komunikasi dengan calon pemain naturalisasi.

Shin Tae-yong membanngun komunikasi untuk menjaga komitmen calon pemain naturalisasi di tengah proses menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) yang memakan waktu cukup panjang.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong merekomendasikan empat pemain Eropa yang memiliki garis keturunan Indonesia.

Keempatnya adalah Sandy Walsh (Belgia), Jordi Amat (Spanyol), Meet Hilgers (Belanda), dan Ragnar Oratmangoen (Belanda).

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Vs Timor Leste Bentrok dengan Satu Laga Liga 1

Hingga saat ini,  proses naturalisasi keempatnya sedang diupayakan, tetapi mereka membutuhkan waktu untuk mengurus kewarganegaraan.

Shin Tae-yong sendiri mengungkapkan belum mendapatkan laporan sejauh mana proses naturalisasi pemain berjalan.

Sebab, seluruh prosesnya ditangani oleh PSSI dan otoritas yang lebih berwenang.

“Sampai November tahun kemarin sudah dapat laporan akan cepat di urus mengenai pemain naturalisasi,"  ujar pelatih yang berhasil membawa Indonesia menjadi runner up Piala AFF 2020 ity.

"Namun, saat ini, memang belum ada laporan apa-apa dan progresnya seperti apa.” 

Shin Tae-yong memastikan keempat calon pemain naturalisasi ini memiliki komitmen untuk membela skuad Garuda.

Dia memastikan komitmen tersebut lewat komunikasi pribadi dengan para pemain pilihannya. Bahkan, keperluan administrasi sudah dipersiapkan masing-masing pemain.

“Namun, kami melakukan komunikasi dengan pemain-pemain naturalisasi, dan mereka bilang sudah lengkap dokumen-dokumennya,” ujar Shin Tae-yong.

Baca juga: Kata Menpora soal Kekalahan Telak Timnas Putri Indonesia: Lama Tidak Ada, Baru Bangkit...

Saat ini, Shin Tae-yong hanya bisa menunggu sambil memantau perkembangan proses naturalisasi.

Sebab, dia tidak punya kuasa untuk terlibat dalam proses perubahan kewarganegaraan pemain.

Satu yang pasti pemain sudah menunjukan komitmen dan diharapkan pemerintah Indonesia bisa bergerak cepat.

“Mungkin, saat ini, saatnya PSSI dan pemerintah yang memberikan bantuan (turun tangan),” tutur mantan pelatih timnas Korea Selatan itu lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com