Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Aktor Kemenangan Man United Lewat "Fergie Time", Apa Kata Rashford?

Kompas.com - 23/01/2022, 09:20 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemain Manchester United Marcus Rashford mengungkapkan bahwa tidak ada perasaan yang lebih baik selain menjadi pencetak gol penentu kemenangan.

Hal itu dikatakan Roshford seusai kemenangan 1-0 Man United atas West Ham dalam lanjutan pekan ke-23 Liga Inggris 2021-2022.

Pertandingan Man United vs West Ham dihelat di Stadion Old Trafford pada Sabtu (22/1/2022) malam WIB.

Man United besutan Ralf Rangnick baru bisa memastikan kemenangan tipis satu gol atas West Ham pada menit ke-90+3 atau “Fergie Time” melalui kontribusi Marcus Rashford.

Adapun Fergie Time merupakan kebiasaan yang dilakukan pemain Man United era Sir Alex Ferguson untuk mencetak gol pada menit akhir pertandingan.

Baca juga: Marcus Rashford, Bangsawan Spesialis Gol Dramatis Manchester United

Gol itu bermula saat Edinson Cavani mengirimkan umpan mendatar kepada Marcus Rashford.

Setelah itu, Rashford pun dengan tenang melakukan sontekan untuk membobol gawang West Ham.

Kontribusi yang dibuat Marcus Rashford jelas membuat dirinya senang.

Dia mengatakan bahwa tidak ada yang lebih bagia daripada mencetak gol penentu kemenangan.

Baca juga: Hasil Man United Vs West Ham 1-0: Rashford Cetak Gol Fergie Time, Setan Merah Menang Dramatis

“Ini jelas merupakan gol penting dan datang pada menit-menit akhir seperti itu merupakan perasaan yang luar biasa. Kami harus menggunakan perasaan menang itu,” kata Rashford, dikutip dari situs resmi Man United.

“Terlepas dari siapa yang ada di lapangan, Anda harus terus melaju hinggi menit akhir. Ini adalah cara terbaik untuk memenangi pertandingan dan itu perasaan yang luar biasa,” lanjutnya.

Baca juga: Man United Vs West Ham, Rashford Spesialis Gol Kemenangan Menit Akhir

Rashford juga mengatakan bahwa mencetak gol dalam dua pertandingan beruntun dapat meningkatkan kepercayaan dirinya.

Seperti diketahui, Rashford ketika Man United menang 3-1 atas Brentford juga mencetak satu gol.

“Itu jelas bagus untuk kepercayaan diri Anda. Tetapi, hal terbesar yang dapat meningkatkan percaya diri Anda adalah dengan memenangi laga,” tuturnya.

“Saat tim memenangi pertandingan beruntun, semoga kami dapat menggunakan kemenangan ini untuk terus maju dan memenangi beberapa laga berikutnya,” ujar Rashford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com