Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diwarnai Kontroversi Wasit, Laga AC Milan Vs Spezia Bisa Diulang?

Kompas.com - 19/01/2022, 04:15 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Laga pekan ke-22 Liga Italia 2021-2022 antara AC Milan vs Spezia diwarnai dengan kontroversi seputar wasit. Adakah potensi laga tersebut diulang?

AC Milan takluk 1-2 dari Spezia di Stadion San Siro pada laga pekan ke-22 Serie A Liga Italia 2021-2022, Selasa (18/1/2022) dini hari WIB.

Sempat unggul via gol Rafael Leao (45+1’), publik tuan rumah terdiam begitu Spezia bisa bangkit dan membalikkan keadaan berkat kontribusi Kevin Agudelo (64’) dan Emanuel Gyasi (90+6’).

Kekalahan dari Spezia begitu sulit dicerna oleh penggawa AC Milan. Bukan cuma karena I Rossoneri gagal mengudeta Inter Milan dari puncak klasemen, namun mereka juga geram dengan keputusan wasit.

Sejatinya, pada saat kedudukan 1-1, AC Milan sempat menggetarkan jala gawang Spezia via sepakan lengkung kaki kiri Junior Messias pada menit ke-90+3.

Baca juga: AC Milan Dirugikan Saat Lawan Spezia, Wasit Dapat Hukuman

Namun, wasit Marco Serra telanjur meniup peluit dan tak memberikan advantage untuk Milan sehingga gol Junior Messias itu tak dihitung.

Sebelum bola sampai ke kaki Junior Messias, pelanggaran lebih dulu dilakukan pemain Spezia kepada Ante Rebic. Alih-alih mendapatkan advantage dan gol, Milan “cuma” diberikan tendangan bebas yang kemudian dieksekusi Zlatan Ibrahimovic.

Kejadian itulah yang menyulut kegeraman kubu AC Milan.

“Kami tahu itu adalah ketidakadilan. Kami bisa menyalahkan diri sendiri, namun kami berbagi tanggung jawab dengan wasit. Maaf saya berkata seperti itu,” kata pelatih AC Milan, Stefano Pioli.

“Dia (wasit) bahkan meminta maaf, mungkin itu bukanlah pelanggaran. Menyedihkan,” ucap Pioli seperti dilansir dari Football Italia.

Berdasarkan laporan La Gazzetta dello Sport, Asosiasi Wasit Italia, AIA, bahkan disebut sampai mengajukan permohonan maaf khusus kepada Milan.

Sumber serupa memberitakan bahwa Marco Serra bakal diganjar dengan sanksi larangan memimpin pertandingan dalam jangka waktu lama.

Baca juga: AC Milan Kalah Dramatis dari Spezia, Pioli Salahkan Wasit

Kontroversi yang terus bergulir membuat fan Milan bertanya-tanya, bisakah laga AC Milan vs Spezia diulang?

Menurut La Gazzetta dello Sport, jawabannya adalah tidak. Sebab, gol Junior Messias secara teknis sejatinya tidak bisa diperdebatkan.

Kondisi ini dapat terjadi karena wasit sebelumnya sudah meniup peluit untuk pelanggaran terhadap Ante Rebic.

Karena wasit Marco Serra sudah membunyikan peluit, maka kejadian setelah itu dianggap nihil alias tidak ada.

Secara teknis, Marco Serra tidak melakukan kesalahan. Akan tetapi, hal yang dipertanyakan dari Serra adalah kemampuannya menginterpretasi laga.

Keputusan Serra meniup peluit untuk pelanggaran terhadap Rebic adalah hal yang memicu persoalan besar.

“Dia seharusnya tidak menghentikan permainan, melainkan memberikan advantage,” tulis Tuttomercatoweb.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com