Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Pertama Lewandowski Usai Dinobatkan sebagai Pemain Terbaik FIFA 2021

Kompas.com - 18/01/2022, 08:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber FIFA,Squawka

KOMPAS.com - Bintang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, sukses mempertahankan gelar pemain terbaik FIFA atau Best FIFA Men's Player of The Year.

Seremoni The Best FIFA Football Awards 2021 berlangsung di kantor pusat FIFA yang terletak di Zurich, Swiss, pada Selasa (18/1/2022) dini hari WIB.

Lewandowski dinobatkan sebagai pemain terbaik FIFA 2021 seusai mengalahkan Lionel Messi (Paris Saint-Germain) dan Mohamed Salah (Liverpool).

Dikutip dari situs Squawka, Lewandowksi yang mengumpulkan 48 poin unggul empa angka atas Lionel Messi yang menempati peringkat kedua.

Di sisi lain, Mo Salah harus menempati peringkat ketiga dalam ranking FIFA Men's Player of The Year 2021 dengan raihan 39 poin.

Baca juga: Daftar Pemenang FIFA Awards 2021: Lewandowski Pemain Terbaik, Ronaldo...

Sepanjang 2021, Robert Lewandowski tercatat berhasil mencetak total 69 gol dengan 43 di antaranya diukir di kasta teratas Liga Jerman, Bundesliga.

Kapten timnas Polandia itu juga turut membantu Bayern Muenchen meraih trofi juara Piala Dunia Antarklub, Bundesliga 2020-2021, dan Piala Super Jerman, pada 2021.

FIFA Men's Player of The Year 2021 setidaknya bisa menjadi pelipur lara bagi Lewandowski yang gagal menyabet gelar Ballon d'Or akhir tahun lalu.

"Saya pikir penampilan saya dalam beberapa tahun terakhir telah berkembang ke arah yang benar. Saya selalu senang memenangi penghargaan individu," kata Lewandowski dikutip dari situs FIFA.

"Penghargaan ini saya persembahkan untuk tim saya. Sebab, apa pun yang saya menangi, tim saya juga menang. Jadi, saya ingin berterima kasih kepada semua rekan satu tim saya," ujar Lewandowski.

Halaman:
Sumber FIFA,Squawka
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Legenda FIFA Soal Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia: Fantastis, Suporternya Luar Biasa!

Legenda FIFA Soal Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia: Fantastis, Suporternya Luar Biasa!

Internasional
Piala Dunia U17 2023: Bukti Indonesia Bisa, Bekal Jadi Tuan Rumah Ajang Lebih Besar

Piala Dunia U17 2023: Bukti Indonesia Bisa, Bekal Jadi Tuan Rumah Ajang Lebih Besar

Sports
Keyakinan dan Keraguan Pelatih Persib terhadap Radja Nainggolan

Keyakinan dan Keraguan Pelatih Persib terhadap Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Peran Keluarga Pemain Jelang Final Piala Dunia U17 2023, Saran dan Dukungan dari Rumah

Peran Keluarga Pemain Jelang Final Piala Dunia U17 2023, Saran dan Dukungan dari Rumah

Sports
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Dunia U17 2023, Jerman Vs Perancis Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Final Piala Dunia U17 2023, Jerman Vs Perancis Malam Ini

Sports
Ulasan Legenda FIFA Terhadap Performa Timnas Indonesia di Piala Dunia U17

Ulasan Legenda FIFA Terhadap Performa Timnas Indonesia di Piala Dunia U17

Timnas Indonesia
Pesta Mali Usai Raih Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Selebrasi 'Siuu'  dan Salto di Manahan

Pesta Mali Usai Raih Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Selebrasi "Siuu"  dan Salto di Manahan

Sports
Mali Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Sepak Bola Bahagia, Benamkan Argentina di Manahan

Mali Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Sepak Bola Bahagia, Benamkan Argentina di Manahan

Sports
Final Piala Dunia U17 2023: Pelatih Perancis Puji Indonesia, Terpesona Solo dan Jakarta

Final Piala Dunia U17 2023: Pelatih Perancis Puji Indonesia, Terpesona Solo dan Jakarta

Internasional
Newcastle Vs Man United: Ten Hag Percaya Onana, Dibela Pakai Statistik

Newcastle Vs Man United: Ten Hag Percaya Onana, Dibela Pakai Statistik

Liga Inggris
Link Live Streaming Jerman Vs Perancis, Final Piala Dunia U17 2023 Malam Ini

Link Live Streaming Jerman Vs Perancis, Final Piala Dunia U17 2023 Malam Ini

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Newcastle Vs Man United di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Newcastle Vs Man United di Liga Inggris

Liga Inggris
Persib Vs PSM: Memori Pahit Runtuhnya Rekor Tak Terkalahkan

Persib Vs PSM: Memori Pahit Runtuhnya Rekor Tak Terkalahkan

Liga Indonesia
Final Piala Dunia U17: Jerman di Ambang Sejarah, Rileks Lawan Perancis

Final Piala Dunia U17: Jerman di Ambang Sejarah, Rileks Lawan Perancis

Internasional
Ketika Ronaldo Tebar Ciuman Usai Diteriaki 'Messi, Messi, Messi'...

Ketika Ronaldo Tebar Ciuman Usai Diteriaki "Messi, Messi, Messi"...

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com