KOMPAS.com - AC Milan dan Spezia akan berusaha saling mengalahkan pada lanjutan pekan ke-22 Serie A atau kompetisi kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022.
Pertandingan AC Milan vs Spezia digelar di Stadion San Siro, Selasa (18/1/202), dengan jadwal kickoff pukul 00.30 WIB.
Link live streaming laga kedua tim bisa tersedia di bagian akhir artikel.
AC Milan mengantongi modal positif menjelang pertandingan kontra Spezia dengan kemenangan pada tiga laga terakhir Liga Italia 2021-2022.
Baca juga: AC Milan Vs Spezia, Kans Ibrahimovic Lewati Rekor Ronaldo
Tim berjuluk Rossoneri itu secara berturut-turut mengalahkan Empoli (4-2), AS Roma (3-1), dan Venezia (3-0).
Serangkaian hasil tersebut membuat AC Milan duduk di posisi kedua klasemen sementara Liga Italia 2021-2022 dengan catatan 48 poin.
Statistik tersebut jauh mengungguli Spezia yang saat ini hanya menempati peringkat ke-16 dengan koleksi 19 poin.
Meski begitu, pelatih AC Milan Stefano Pioli tak mau besar kepala dan meremehkan Spezia.
Dia tetap mempersiapkan timnya dengan maksimal sebab ia sadar laga kontra Spezia akan menjadi pertandingan sulit.
Ia juga tak bisa memandang sebelah mata Spezia sebab sang lawan tak terkalahkan dalam dua laga tandang terakhir.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.