Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brentford Tawarkan Kontrak 6 Bulan untuk Christian Eriksen

Kompas.com - 17/01/2022, 21:51 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Christian Eriksen tampaknya akan segera merumput di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris. Pasalnya, dia sudah mendapat tawaran dari Brentford.

The Athletic UK melaporkan bahwa Brentford sudah melayangkan tawaran kepada mantan gelandang Inter Milan tersebut.

Sang pemain akan diikat dengan kontrak berdurasi enam bulan dan ada opsi perpanjangan satu tahun.

Baca juga: Eriksen Pulang ke Tottenham? Conte Bilang Pintu Selalu Terbuka

Eriksen saat ini berstatus bebas transfer karena tak memiliki klub. Pada Desember, pemain asal Denmark ini meninggalkan Nerazzurri, julukan Inter, atas kesepakatan bersama.

Padahal, Eriksen memiliki kontrak hingga Juni 2024.

Namun, pemutusan hubungan kerja ini terpaksa dilakukan karena regulasi Serie A menyatakan bahwa seorang pemain yang menggunakan alat pacu jantung tak boleh tampil.

Memang, Eriksen harus memakai Implantable Cardioverter Defibrillator (ICD) atau alat pacu jantung.

Alat itu dipasang setelah dia sempat mengalami serangan jantung ketika membela Denmark pada laga perdana Euro atau Piala Eropa 2020 melawan Finlandia pada Juni.

Meski tak bisa bermain di Italia, Eriksen memiliki peluang membela klub di liga lain di Eropa seperti Premier League atau Eredivisie, kasta tertinggi Liga Belanda.

Tampaknya, pemain 29 tahun tersebut bakal berlabuh di Inggris.

Menurut The Athletic, Brentford, yang saat ini menempati peringkat ke-14 klasemen sementara Premier League, mengajukan tawaran kepadanya dengan kontrak dasar enam bulan.

Baca juga: Masih Pakai Defibrillator, Eriksen Bermimpi Tampil di Piala Dunia 2022

Laporan ini muncul hanya beberapa hari setelah Eriksen mengunggah video pertamanya di lapangan sejak insiden musim panas tahun lalu.

Dia sudah berlatih bersama Odense dan Chiasso FC selama beberapa minggu terakhir.

Agen mantan pemain Tottenham Hotspur ini, Martin Schoots, pun memberikan sinyal serupa.

Dia mengatakan bahwa kembali ke sepak bola Inggris akan "terasa seperti kembali ke rumah" bagi Eriksen.

Jika terwujud maka ini merupakan kesempatan kedua Eriksen bermain di kasta tertinggi Liga Inggris.

Sebab, sang pemain pernah berkostum Tottenham, sebelum dibeli Inter dengan harga 20 juta euro (sekitar Rp 326,84 miliar) pada Januari 2020.

Selama berkostum Nerazzurri, Eriksen terlibat dalam 60 penampilan. Dia memberikan kontribusi delapan gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com