Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Barcelona Vs Real Madrid, Los Blancos ke Final Piala Super Spanyol

Kompas.com - 12/01/2022, 06:01 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Berbeda dengan Real Madrid, penampilan Barcelona di bawah asuhan Xavi Hernandez masih jauh dari kata konsisten.

Bersama Xavi Hernandez, Barcelona sudah menyelesaikan total 11 pertandingan di seluruh kompetisi.

Baca juga: Korbankan Samuel Umtiti, Barcelona Akhirnya Bisa Daftarkan Ferran Torres

Hasilnya, Frenkie De Jong dkk hanya mampu meraih lima kemenangan, empat hasil imbang, dan menelan dua kekalahan.

Xavi Hernandez terlihat masih belum menemukan formula terbaik Barcelona sampai saat ini.

Hal itu terbukti dari formasi bermain Barcelona yang kerap berubah, mulai dari 4-3-3, 5-3-2, 3-3-3-1, hingga 3-4-3.

Tidak hanya itu, Xavi juga kerap mengubah komposisi pemain. 

Hanya ada dua pemain Barcelona yang paling sering diturunkan Xavi Hernadez sebagai starter. Mereka adalah Marc-Andre ter Stegen dan Sergio Busquets.

Dua pemain itu tercatat 10 kali masuk ke dalam starting line up Barcelona pada era kepelatihan Xavi Hernandez.

Baca juga: Beda Nasib Real Madrid-Barcelona Jelang Piala Super Spanyol, Apa Kata Ancelotti?

Menjelang laga melawan Real Madrid, Barcelona sedikit mendapatkan kabar baik setelah Ansu Fati, Pedri, Frenkie De Jong, dan Ferran Torres, dipastikan bisa bermain.

Ansu Fati dan Frenkie De Jong sebelumnya diragukan tampil karena belum 100 persen pulih dari cedera.

Di sisi lain, Pedri dan Ferran Torres juga diragukan karena sempat terinfeksi virus corona.

Terkini, Xavi Hernandez memastikan empat nama di atas sudah berlatih dan siap bermain pada laga melawan Real Madrid.

Terlepas dari hal itu, peluang Pedri, Ferran Torres, dan Ansu Fati, tampil sebagai starter terbilang sangat kecil.

Sebab, mereka sudah lebih dari dua bulan tidak pernah bermain karena cedera.

Menilik tren performa dan kondisi skuad, Kompas.com memprediksi Real Madrid akan mengalahkan Barcelona dengan selisih dua gol.

Baca juga: Skuad Real Madrid untuk El Clasico di Piala Super Spanyol, Tanpa Gareth Bale

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com