Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Vs Juventus: 4 Pilar "Menghilang", Si Nyonya Besar Pincang

Kompas.com - 12/01/2022, 05:58 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Juventus dipastikan tanpa empat pemain andalan saat melawan Inter Milan di ajang Supercoppa Italia alias Piala Super Italia 2021.

Juventus akan bertanding melawan Inter Milan untuk memperebutkan trofi Supercoppa Italia 2021.

Laga Inter Milan vs Juventus dijadwalkan berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Kamis (13/1/2022) pukul 03.00 dini hari WIB.

Menjelang laga Derby d'Italia tersebut, Si Nyonya Besar mengonfirmasi bahwa mereka tak bisa memainkan empat pemain andalan

Empat pemain yang dimaksud adalah Juan Cuadrado, Matthjs de Ligt, Federico Chiesa, dan Wojciech Szczesny. Mereka dipastikan absen dengan alasan beragam.

Baca juga: Tamparan bagi Juventus dan Timnas Italia, Musim Chiesa Usai Sehabis Cedera ACL

Dua nama pertama tak bisa masuk skuad Juventus untuk laga melawan Inter Milan karena terkena skorsing. 

Cuadrado terkena akumulasi kartu, sedangkan De Ligt menerima dua kartu kuning pada laga terakhir Juventus (vs AS Roma), Senin (10/1/2022) dini hari WIB.

Keduanya memang terkena sanksi itu saat berlaga di Liga Italia, tetapi hukuman itu berlaku juga di Piala Super karena Supercoppa dianggap sebagai kejuaraan yang masih berkaitan dengan Serie A.

Sementara itu, Federico Chiesa tidak bisa tampil melawan Inter lantaran menerima cedera ligamen lutut alias ACL dalam laga kontra AS Roma.

Chiesa diprediksi bakal melawati semua pertandingan Juventus yang tersisa di musim ini akibat cedera tersebut.

Baca juga: Juventus Tak Pernah Mati, Roma Asuhan Mourinho “Harakiri”

Adapun untuk Szczesny, sang kiper kabarnya belum mendapatkan Green Pass, sehingga tak bisa bermain vs I Nerazzurri.

Ini berarti Szczesny melakukan vaksinasi pertama kurang dari dua minggu lalu, mengingat Green Pass di Italia tersedia setelah 15 hari sejak dosis pertama.

Alhasil, eks penjaga gawang Arsenal itu hanya akan duduk manis di bangku cadangaan saat laga kontra Inter Milan.

“Mattia Perin akan menjadi starter karena Szczesny masih belum mendapatkan Green Pass," ucap pelatih Juventus Massimiliano Allegri, sebagaimana dikutip dari Football Italia, Rabu (12/1/2022).

Meski kehilangan empat pemain pilar, Juventus masih bisa menurunkan susunan pemain yang cukup kuat untuk meladeni juara bertahan Serie A.

Baca juga: Ketika Akun Resmi Juventus Menyebut Samsul Arif sebagai Del Piero-nya Indonesia...

Absennya De Ligt bisa ditutupi oleh Daniele Rugani. Giorgio Chiellini juga bisa diturunkan.

Sementara, untuk menggantikan peran Juan Cuadrado di pos bek sayap kanan, Mattia De Sciglio bisa diandalkan.

Peran Federico Chiesa di lini depan Juve juga masih bisa ditambal oleh Dejan Kulusevski atau Federico Bernardeschi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com