Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Messi dari Thailand Mendarat di Juara Bertahan J-League

Kompas.com - 11/01/2022, 10:48 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kapten timnas Thailand, Chanathip Songkrasin, resmi bergabung dengan juara bertahan kasta teratas Liga Jepang (J-League), Kawasaki Frontale.

Kabar itu disampaikan Kawasaki Frontale pada Selasa (11/1/2022) siang WIB.

"Kami ingin mengabarkan bahwa Chanathip yang bermain untuk Hokkaido Consadole Sapporo musim lalu telah memutuskan bergabung dengan kami," bunyi pernyataan resmi Kawasaki Frontale.

Chanathip Songkrasin mulai bermain di Jepan bersama mantan klub Irfan Bachdim, Hokkaido Consadole Sapporo, sejak musim 2017.

Selama empat musim membela Hokkaido Consadole Sapporo, Chanathip Songkrasin tercatat mengantongi 115 penampilan di J-League dengan kontribusi 14 gol.

Baca juga: Nomine Pemain Terbaik Sepanjang Masa Piala AFF: Bepe di Antara 2 Jagoan Thailand

Nama Chanatahip Songkrasin mulai dikaitkan dengan Kawasaki Frontale setelah Piala AFF 2020.

Kawasaki Frontale dikabarkan tertarik dengan Chanathip Songkrasin yang berhasil mengantar timnas Thailand meraih gelar juara Piala AFF keenam tahun ini.

Sepanjang Piala AFF 2020, pemain yang akrab dengan julukan Messi Jay itu memang tampil sangat impresif.

Chantahip Songkrasin tercatat berhasil mencetak empat gol dari total enam pertandingan sejak fase grup hingga final Piala AFF 2020.

Pemain berusia 28 tahun itu menyarangkan dua gol terakhirnya ke gawang kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata, pada final leg pertama Piala AFF 2020.

Konsistensi sepanjang turnamen membuat Chanathip berhasil mengawinkan gelar juara dengan penghargaan pemain terbaik Piala AFF 2020.

Baca juga: Bawa Thailand Juara Piala AFF 2020, Polking Digaji Sejajar dengan Shin Tae-yong

Tidak hanya itu, Chanathip Songkrasin juga dinobatkan sebagai top skor Piala AFF 2020 bersama tiga pemain lain yang juga mencetak empat gol.

Menurut berbagai kabar, Kawasaki Frontale ingin menjadikan Chanathip pengganti Reo Hatate yang memutuskan hijrah ke Skotlandia untuk membela Celtic.

Chanathip kini berkesempatan kembali bermain di Liga Champions Asia setelah bergabung dengan Kawasaki Frontale.

Kali terakhir Chanathip bermain di Liga Champions Asia terjadi pada musim 2016 ketika dirinya masih membela raksasa Thailand, Muangthong United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com