KOMPAS.com - Klub Serie B Italia, Roma Calcio Femminile, secara resmi mengumumkan perekrutan pemain timnas putri Indonesia, Shalika Aurelia.
Roma Femminile menyambut kedatangan Shalika Aurelia di laman resmi klub pada Minggu (9/1/2022) waktu setempat.
"Roma Calcio Femminile terus memperkuat skuad dan dengan bangga mengumumkan kedatangan Shalika Aurelia," tulis Roma Femminile.
Roma Femminile mengategorikan Shalika Aurelia sebagai pemain bertahan sejati. Seorang bek tangguh yang haus akan kemenangan.
"Dia adalah bek tengah dan seorang profesional sejati. Sosok 'keras kepala' yang akan melakukan apa saja untuk menang," ungkap Roma Femminile.
Baca juga: Shalika Aurelia di Mata Pelatih Timnas Putri Indonesia
"Roma Calcio Femminile dengan senang hati menyambut Anda di Giallorossi," Roma Femminile menambahkan.
Benvenuta Aurelia ??????????????
— RomaCalcioFemminile (@ROMAcfem) January 9, 2022
https://t.co/kEXOQEa1lr pic.twitter.com/9YaIgpfV0b
Sementara itu, Shalika Aurelia menganggap bahwa kesempatan bermain di Italia adalah saat yang tepat baginya untuk menimba ilmu.
Shalika Aurelia begitu bersemangat dan sudah tidak sabar memberikan yang terbaik untuk Roma Femminile.
"Tim ini adalah tempat yang bagus bagi saja untuk belajar sebanyak mungkin tentang sepak bola Italia," ucap Aurelia Shalika.
"Saya sangat bersemangat untuk mulai bermain di Serie B dan memberikan penampilan yang maksimal untuk tim," imbuhnya.
Baca juga: Langkah Membanggakan Shalika Aurelia, Merumput di Italia bersama Roma Femminile
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.