KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan melakoni dua laga uji coba berlabel FIFA Matchday pada awal 2022. Sudah ada tiga negara yang dicalonkan sebagai lawan.
FIFA Matchday pada awal 2022 dijadwalkan berlangsung dari 24 Januari sampai 1 Februari mendatang.
Menurut laporan dari BolaSport, Senin (4/1/2022), timnas Indonesia setidaknya bisa memainkan dua laga internasional.
Baca juga: Karantina 10 Hari, Pemain Timnas Indonesia Absen pada Awal Seri 4 Liga 1
Laga-laga uji coba timnas Indonesia tersebut kabarnya juga sudah ada dalam rencana PSSI.
"PSSI akan memanfaatkan FIFA Matchday yang tersedia pada tahun ini," kata Sekjen PSSI Yunus Nusi, sebagaimana dikutip dari BolaSport.
Sudah ada tiga tim yang dijajaki oleh PSSI untuk menjadi lawan timnas Indonesia, yakni Tajikistan, Brunei Darussalam, dan Bangladesh.
"Mereka sudah menawarkan diri untuk uji coba kepada PSSI," ucap Yunus Nusi.
Baca juga: Kata Elkan Baggott Usai Bela Timnas Indonesia di Piala AFF: Sangat Bangga...
Untuk lokasi pertandingannya, Yunus Nusi menyebut laga FIFA Matchday akan digelar di Bali.
Bali ditunjuk karena putaran kedua Liga 1 2021-2022 yang memasuki series keempat akan digelar di Pulau Dewata.
Tentu saja ini akan mempermudah pekerjaan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk meracik pemain-pemain terbaiknya guna berlaga di FIFA Matchday.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.