KOMPAS.com - Terdapat dua nama dari timnas Indonesia yang masuk dalam nomine gol terbaik di Piala AFF 2020. Mereka adalah Pratama Arhan dan Witan Sulaeman.
Adapun situs AFF Cup merilis 10 gol terbaik dalam turnamen yang terdiri dari nama-nama berbeda.
Hingga Senin (3/1/2022) pukul 18.10 WIB, sudah ada 27625 votes atau suara yang masuk dalam pemilihan gol terbaik di Piala AFF 2020.
Pratama Arhan dan Witan Sulaeman menjadi dua nama teratas yang memiliki jumlah suara terbanyak untuk sementara.
Nomor satu ditempati oleh Pratama Arhan yang mencetak gol roket kaki kiri saat melawan timnas Malaysia pada laga pamungkas Grup B.
Baca juga: 5 Sisi Positif Timnas Indonesia di Piala AFF 2020: Garuda Belia Pikat Klub Luar Negeri
Menerima umpan mendatar dari Irfan Jaya, Pratama Arhan lalu melepaskan tendangan keras yang menghujam deras ke gawang Malaysia yang dijaga Khairul Fahmi.
Gol tersebut membawa Indonesia comeback 2-1 atas Malaysia sebelum menuntaskan laga dengan kemenangan 4-1.
Pratama Arhan unggul telak berkat gol indahnya itu dan kini memiliki jumlah suara mencapai 16.506 atau 59,75 persen.
Di posisi kedua, Witan Sulaeman memiliki jumlah 7.638 votes atau 27,65 persen untuk sementara.
Baca juga: Ranking FIFA Indonesia Selepas Piala AFF 2020
Adapun gol yang membawa Witan Sulaeman masuk dalam nomine ini hadir lewat aksi indahnya saat Indonesia bersua Singapura pada semifinal leg pertama.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.