KOMPAS.com – Rahmad Darmawan resmi ke Barito Putera pada putaran kedua Liga 1 2021-2022 seusai membawa RANS Cilegon FC promosi ke Liga 1.
Sebelumnya, kontrak Rahmad Darmawan telah usai selepas laga final Liga 2 2021 melawan Persis Solo, Kamis (30/12/2021).
Pada laga tersebut, RANS Cilegon besutan Rahmad Darmawan harus mengakui keunggulan Persis Solo setelah kalah dengan skor 1-2.
Alhasil, RANS Cilegon keluar dengan status runner-up dan dipastikan mentas di kasta teratas Liga Indonesia, Liga 1, musim depan.
Baca juga: RANS Cilegon Promosi ke Liga 1, Momen Hamka Hamzah Jawab Keraguan
Selepas pertandingan, Rahmad Darmawan sempat berbicara terkait masa depannya di RANS Cilegon FC.
"Saya punya perjanjian kerja dengan RANS Cilegon FC berakhir malam ini, selepas laga terakhir," tutur Rahmad Darmawan, dikutip dari Bolasport.
"Mendampingi mulai dari penyisihan grup waktu itu ada sisa tiga pertandingan. Sampai malam ini selebihnya kami akan menunggu seperti apa ke depan," tuturnya.
Selain itu, Rahmad Darmawan juga menyatakan bahwa akan menerima tawaran yang akan diberikan bagi klub-klub yang menginginkan jasanya.
"Dalam menunggu proses ini terjadi, saya punya keinginan buat beraktivitas melatih karena kalau saya berdiam diri sampai bulan Mei atau April, masa absennya terlalu lama," ucapnya.
Kini, keinginan Rahmad Darmawan pun terwujud setelah Barito Putera resmi meminangnya sebagai juru latih tim.
Baca juga: Babak Pertama Final Liga 2: Irfan Bachdim Jebol Gawang RANS, Persis Unggul 1-0
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.