Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang 4-0, Timnas Thailand Persembahkan untuk Kawin Thamsatchanan

Kompas.com - 31/12/2021, 09:03 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Timnas Thailand nyatanya mempersembahkan kemenangan atas timnas Indonesia di leg pertama final Piala AFF 2020 untuk sang kiper, Kawin Thamsatchanan.

Seperti diketahui Kawin Thamsatchanan sedang dalam kondisi berduka lantaran ayahnya meninggal menjelang pertandingan Indonesia vs Thailand di leg pertama final Piala AFF 2020.

Ayah dari kiper senior timnas Thailand tersebut meninggal dunia karena sakit kanker pankreas.

Meski begitu, Kawin tetap profesional menjalankan tugas membela negara kebanggaannya, Thailand, di final Piala AFF 2020.

Baca juga: 5 Sisi Lain Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Thailand di Final Piala AFF 2020

Kawin tetap turut serta membantu timnas Thailand dalam laga melawan Indonesia walaupun tengah diselimuti kondisi berduka.

Pelatih Thailand, Alexandre Polking, memasukan Kawin untuk menggantikan Siwarak Tedsungnoen pada menit ke-75 saat Thailand sedang unggul tiga gol.

Alexandre Polking memang sengaja menurunkan Kawin pada pertandingan tersebut.

Pelatih berdarah Jerman-Brasil itu mengungkapkan bahwa dia menginginkan agar Kawin tetap mendapatkan momen bahagia meski dalam situasi berduka.

“Saya ingin menjelaskan, pergantian itu bukan karena tidak menghormati timnas Indonesia, itu tidak terjadi,” tutur Polking.

“Ayah dia (Kawin) meninggal dunia hari ini. Saya ingin memberinya momen bahagia,” lanjut Polking.

Baca juga: China Larang Pemain Timnas Memiliki Tato

Keinginan Polking untuk menghibur Kawin tampaknya memang sudah direncanakan dengan baik.

Hal itu terbukti dari sebuah video yang diposting oleh Thai League Centre.

Pada video itu, kapten Thailand, Chanathip Songkrasin, terlihat memberikan pesan emosional sebelum laga dimulai.

Chanathip atau Messi Jay dengan lantang mengatakan bahwa setiap pemain harus bersedia tampil bagus dan memenangi pertandingan demi Kawin.

“Kita telah melangkah jauh. Saya ingin kalian semua tahu bahwa kita adalah tim yang bagus,” ucap Chanathip.

“Tapi, kita tidak bisa bermain untuk diri kita sendiri. Kita bermain untuk negara, rakyat Thailand. Dan sekarang kita juga bertanding untuk Tong (Kawin).”

Baca juga: Beda Kelas, Mantan Pelatih Timnas U19 Sebut Indonesia Kalah Mental dan Pengalaman

“Kita keluar ke sana untuk menang. Ayo kita bertarung bersama!”

Motivasi tinggi yang dimiliki Thailand itu pun membuat mereka sukses meraih kemenangan.

Timnas Thailand menang atas timnas Indonesia dengan skot telak 4-0 di National Stadium pada Rabu (29/12/2021) malam WIB.

Kini, tim berjuluk Gajah Perang tersebut akan menjalani pertandingan melawan timnas Indonesia di leg kedua final Piala AFF.

Laga timnas Indonesia vs Thailand dalam jadwal Piala AFF bakal digulirkan pada Sabtu (1/1/2022) malam WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com