Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Kawin Thamsatchanan Usai Thailand Libas Indonesia di Final Piala AFF

Kompas.com - 30/12/2021, 12:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber ThSport

KOMPAS.com - Thailand diminta bekerja keras pada leg kedua final Piala AFF 2020, meski sudah mengantongi keunggulan 4-0 atas timnas Indonesia.

Leg pertama Indonesia vs Thailand pada final AFF 2020 telah digelar pada Rabu (29/12/2021) malam WIB.

Hasilnya, timnas Thailand menang empat gol tanpa balas dalam laga yang dilangsungkan di National Stadium, Singapura.

Changsuek (Gajah Perang) sudah unggul ketika laga baru berjalan dua menit. Gol pertama mereka dicetak sang kapten Chanathip Songkrasin.

Baca juga: Indonesia Vs Thailand: Eks Kapten Timnas Analisis Kekalahan Garuda di Final Leg 1

Chanathip Songkrasin kembali membobol gawang Indonesia pada menit ke-52 untuk menggandakan keunggulan Thailand.

Adapun gol ketiga dan keempat timnas Thailand tercatat atas nama Supachok Sarachat (67'), Bordin Phala (83').

Dengan kemenangan ini, kans Thailand untuk menjuarai Piala AFF 2020 sangat terbuka.

Tim asuhan Alexandre Polking itu hanya membutuhkan hasil imbang saja pada leg kedua untuk mengangkat trofi AFF keenam mereka.

Baca juga: Thailand Menang atas Indonesia, Mano Polking Sebut Anak Asuhnya Luar Biasa

Kendati sudah unggul jauh, Thailand dilarang jemawa karena masih ada satu pertandingan penentuan.

Kiper Thailand Kawin Thamsatchanan meminta rekan-rekannya untuk tetap bekerja keras melawan Indonesia di leg kedua nanti.

"Terima kasih semuanya kepada rekan satu tim dan staf yang sudah berjuang," ucap Kawin, sebagaimana dikutip dari TH Sport, Kamis (30/12/2021).

"Meski memenangi laga ini (leg pertama), kami harus bekerja keras karena masih ada satu pertandingan tersisa untuk dimenangi," imbuhnya.

Baca juga: Tiga Skenario Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020

Kawin Thamsatchanan tidak masuk starting line up Thailand untuk laga melawan timnas Indonesia di final Piala AFF 2020.

Kiper senior berusia 31 tahun itu baru masuk pada menit ke-75 untuk menggantikan Siwarak Tedsungnoen.

Saat mengawal gawang Thailand, Kawin Thamsatchanan sebenarnya dalam kondisi berduka karena sang ayah meninggal dunia beberapa jam sebelum kick-off leg pertama.

Setelah ini, Thailand dan Indonesia akan kembali bertarung pada leg kedua final Piala AFF 2020 pada Sabtu (1/1/2022) di stadion yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber ThSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com