KOMPAS.com - Manajer Timnas Thailand, Nualphan Lamsam, alias Madam Pang mengaku sangat stres melihat pertandingan melawan Indonesia di final Piala AFF 2020.
Thailand menuai kemenangan 4-0 atas timnas Indonesia pada leg pertama final Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021).
Kemenangan timnas Thailand dipastikan oleh gol-gol Chanathip Songkrasin (2', 52'), Supachok Sarachat (67'), dan Bordin Phala (83').
Hasil leg pertama final Piala AFF 2020 menghadirkan kelegaan buat Manajer timnas Thailand, Nualphan Lamsam alias Madam Pang.
Kelegaan dirasakan Madam Pang mengingat timnas Indonesia, diakui manajer wanita berusia 55 tahun itu sebagai lawan yang menyulitkan.
Baca juga: Indonesia Vs Thailand, Pujian Madam Pang untuk Skuad Garuda
Madam Pang menyorot kemampuan apik personel Indonesia yang didominasi wajah belia dalam memeragakan tekanan intens.
“Saya sangat senang. Sangat stres bertemu dengan Indonesia, sebab gaya main yang cepat dan pemain-pemain muda mereka, setiap saat melakukan pressing,” kata Madam Pang seperti dikutip dari Siam Sport.
Bermodal kemenangan 4-0 atas Indonesia pada leg pertama final, Thailand berada dalam posisi yang ideal dalam perjalanan menuju raihan trofi keenam Piala AFF.
Andai berhasil mewujudkan titel juara keenam, Thailand bakal semakin menajamkan label mereka sebagai tim tersukses di sepanjang sejarah Piala AFF.
Thailand sebelumnya sukses menjadi kampiun Piala AFF pada edisi 1996, 2000, 2002, 2014, dan 2016.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.