Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Thailand, Dukungan Pelatih dan Pemain Persib untuk Tim Garuda

Kompas.com - 28/12/2021, 09:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts, memberikan dukungannya kepada timnas Indonesia yang akan menghadapi Thailand di final Piala AFF 2020.

Indonesia melaju ke final setelah menumbangkan tuan rumah Singapura di babak semifinal dengan agregat 5-3 (1-1, 4-2).

Adapun Thailand, memastikan tempat di partai puncak usai menyingkirkan Vietnam dengan agregat 2-0 (2-0, 0-0) di empat besar.

Baca juga: Prediksi Mbah Dukun Diego Michiels soal Final Indonesia vs Thailand, Skor 10-0

Laga Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020 akan berlangsung dalam dua leg. Pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand akan berlangsung pada Rabu (29/12/2021) malam WIB.

Sementara laga leg kedua antara Indonesia vs Thailand bakal dimainkan pada Sabtu (1/1/2022). Kedua pertandingan tersebut akan dihelat di Stadion Nasional Singapura.

"Kami selalu mendukung tim nasional, mendukung pemain kami yang bermain untuk tim nasional, kami selalu memberikan yang terbaik untuk tim nasional," kata Alberts, Selasa (28/12/2021).

Dukungan juga diberikan oleh winger Persib Erwin Ramdani. Dikatakan Erwin, keberhasilan Indonesia menembus final Piala AFF 2020 merupakan buah kerja keras para pemain.

Mantan pemain PSMS Medan itu berharap, Asnawi Mangkualam dan kolega bisa menunjukkan performa yang konsisten saat menghadapi Thailand.

"Sebagai warga negara indonesia, sebagai sesama pemain Indonesia kita bangga dengan timnas," tutur Erwin.

"Kalian bisa sampai ke final kami sangat bangga dan berharap bisa menampilkan performa yang konsisten dan bisa jadi juara," imbuh dia.

Di atas kertas, Thailand tentu lebih diunggulkan memenangi laga final atas Indonesia, dan meraih trofi Piala AFF untuk kali keenam.

Apalagi, rekam jejak pertemuan kedua kesebelasan pun tidak terlalu berpihak kepada Indonesia. Setidaknya sejak 2016, Indonesia tidak pernah menang atas Thailand.

Dalam enam pertemuan terakhir kedua tim di semua ajang, Indonesia hanya mampu meraih satu hasil imbang, adapun lima laga sisanya berakhir dengan kekalahan.

Meski begitu, sepak bola tentu bukanlah ilmu pasti. Prediksi di atas kertas bukan penentu hasil akhir laga. Maka dari itu optimisme tetap harus digelorakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com