Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Singapura, The Lions Tak Mau Ulangi "Dosa" Leg Pertama

Kompas.com - 25/12/2021, 13:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Singapura tak mau mengulangi kesalahan yang sama saat menghadapi timnas Indonesia pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020.

Singapura harus puas bermain imbang 1-1 dengan timnas Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021) malam WIB.

The Lions - julukan timnas Singapura - sempat tertinggal lebih dulu sebelum akhirnya mencetak gol penyeimbang.

Gawang mereka dijebol Witan Sulaeman pada menit ke-28. Disornganisasi barisan belakang Singapura menjadi penyebabnya.

Baca juga: 3 Singa Singapura Siap Cari Mangsa, Indonesia Harus Waspada

Lini belakang Singapura terurai saat Witan dan Asnawi Mangkualam melakukan operan satu dua di sisi kiri pertahanan mereka.

Akhirnya, Witan Sulaeman dengan mudah memperdaya kiper Hassan Sunny dengan sepakan first time kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Untungnya, Singapura bisa bangkit. Mereka mencetak gol balasan pada menit ke-70 lewat striker andalan Ikhsan Fandi.

Ikhsan Fandi menaklukkan kiper timnas Indonesia Nadeo Argawinata dengan sepakan kaki kanan.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Singapura, Penentu ke Final Piala AFF!

Skor 1-1 bukan hasil yang terbaik bagi Singapura, begitu juga dengan timnas Indonesia.

Namun, karena Piala AFF 2020 tak mengenal gol tandang, Singapura diuntungkan karena mereka berstatus tuan rumah pada leg pertama.

Kedua tim memiliki peluang yang sama untuk melangkah ke final. Semuanya akan ditentukan pada leg kedua nanti malam.

Laga Timnas Indonesia vs Singapura pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 dijadwalkan berlangsung di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021) pukul 19.30 WIB.

Baca juga: Indonesia Vs Singapura: Kualitas Pasukan Singa di Bawah Tim Garuda, tetapi...

Menjelang laga tersebut, bek timnas Singapura Irfan Fandi ingin timnya tak melakukan kesalahan yang sama seperti pada leg pertama.

Dia mengingatkan agar timnas Singapura tampil lebih rapi dan tak memberi celah kepada Evan Dimas dkk.

"Pada babak pertama laga leg pertama, kami tidak terorganisasi seperti seharusnya dan itulah mengapa kami kebobolan," ucap Irfan Fandi, sebagaimana dikutip dari ESPN.

"Memasuki leg kedua, kami harus lebih terorganisasi lagi," kata putra dari legenda sepak bola Singapura Fandi Ahmad itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com