Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Singapura: Egy Maulana Vikri Akhirnya Gabung Skuad Garuda!

Kompas.com - 21/12/2021, 09:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Singapura pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Pertandingan leg pertama timnas Indonesia vs Singapura dijadwalkan berlangsung di National Stadium, Rabu (22/12/2021) malam WIB.

Timnas Indonesia dipastikan melawan Singapura setelah Garuda menjadi juara Grup B. Sementara, tim tuan rumah berstatus sebagai runner-up Grup A.

Kedua leg semifinal akan digelar di National Stadium. Meski digelar di markas tim tuan rumah, aturan gol tandang tak berlaku di Piala AFF 2020.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Singapura di Semifinal Piala AFF 2020

Menjelang pertandingan, amunisi timnas Indonesia dipastikan akan bertambah menyusul kehadiran Egy Maulana Vikri.

Sebelumnya, Egy Maulana Vikri belum bisa memperkuat timnas Indonesia di Piala AFF 2020 karena masih harus membela FK Senica di Liga Slovakia.

Adapun FK Senica tak melepas Egy lebih cepat karena Piala AFF tidak masuk dalam kalender FIFA.

Kini, Liga Slovakia telah memasuki jeda musim dingin dan Egy akan segera bergabung dengan pasukan Shin Tae-yong.

Baca juga: Malaysia Diganyang Timnas Indonesia, Tan Cheng Hoe Terancam Di-PHK

Hal ini dikonfirmasi oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi. Dikatakannya, Egy terbang dari Slovakia menuju ke Singapura pada Senin (20/12/2021) waktu setempat.

"Malam ini Egy terbang ke Singapura," ujar Yunus Nusi dilansir dari BolaSport.com.

Yunus Nusi mengatakan bahwa Egy Maulana Vikri tidak perlu menjalani karantina.

Setibanya di Singapura, eks pemain Lechia Gdansk itu hanya harus melakukan tes polymerase chain reaction (PCR).

"Karantina pemain hanya menunggu hasil PCR," tutur Yunus Nusi.

Baca juga: Bersih-bersih Ruang Ganti ala Timnas Indonesia di Piala AFF, Buah Inisiatif Kitman dan Masseur

Meski demikian, Egy tampaknya belum tentu tampil karena waktu tibanya mepet dengan kickoff leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Namun, jika pelatih Shin Tae-yong menilai kondisi Egy sudah siap, tak menutup kemungkinan sang pemain bisa diturunkan melawan Singapura besok, setidaknya dari bangku cadangan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com