KOMPAS.com - Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking, berbicara soal duel timnas Indonesia vs Vietnam yang akan tersaji di Grup B Piala AFF 2020.
Pertandingan timnas Indonesia vs Vietnam dijadwalkan digelar di Bishan Stadium, Singapura, Rabu (15/12/2021) malam WIB.
Ini menjadi laga yang krusial mengingat tim pemenang akan menguasai klasemen di Grup B Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia saat ini berada di puncak klasemen Grup B sementara dengan raihan enam poin.
Skuad Garuda ditempel Vietnam di peringkat kedua yang punya poin identik, tetapi kalah selisih gol.
Baca juga: Pemain Sorotan dalam Duel Timnas Indonesia Vs Vietnam
Adapun Malaysia yang sudah memainkan tiga laga juga memiliki enam poin di posisi ketiga.
Menjelang pertandingan Indonesia vs Vietnam, Alexandre Polking turut memberikan pendapatnya soal laga krusial tersebut.
Pelatih yang menggantikan Akira Nishino itu juga mengakui telah memperhatikan timnas Indonesia maupun Vietnam.
Dia pun berencana untuk menyaksikan pertandingan Indonesia vs Vietnam.
Hal tersebut Polking sampaikan setelah membawa Thailand menang 2-1 atas Filipina pada laga lanjutan Grup A Piala AFF 2020.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.