Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Vietnam - Egy Maulana Vikri Dipastikan Absen

Kompas.com - 14/12/2021, 09:00 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Egy Maulana Vikri dipastikan absen dalam laga timnas Indonesia vs Vietnam di Grup B Piala AFF 2020.

Kabar absennya Egy Maulana Vikri disampaikan oleh asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, menjelang laga timnas Indonesia vs Vietnam.

"Egy Maulana Vikri tidak bisa bermain melawan Vietnam," ucap Nova Arianto, seperti dilansir dari BolaSport.com, Selasa (14/12/2021).

Nova Arianto menyimpulkan bahwa Egy tidak bisa bermain untuk timnas Indonesia saat melawan Vietnam, lantaran belum ada kepastian soal kepulangan sang pemain dari klubnya, FK Senica.

Baca juga: Piala AFF 2020: Pilar Arema FC Mulai Gabung Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri...

Hingga kini, pihak FK Senica belum memberikan lampu hijau kepada Egy Maulana Vikri untuk menyusul timnas Indonesia berlaga di Piala AFF 2020 yang digelar di Singapura.

"Belum ada kepastian mengenai jadwal kedatangan Egy Maulana Vikri ke timnas Indonesia," kata Nova Arianto sebelumnya.

Tim pelatih timnas Indonesia sejatinya sudah lama menunggu Egy Maulana Vikri untuk bergabung di Singapura.

Sebab, timnas Indonesia masih menyisakan dua laga berat di fase grup Piala AFF 2020, yakni melawan Vietnam dan Malaysia.

PSSI juga telah berkoordinasi dengan FK Senica agar klub Slovakia itu bersedia melepas Egy Maulana Vikri untuk membela timnas Indonesia pada 12 atau 13 Desember 2021.

Namun, pihak FK Senica baru akan melepas Egy Maulana Vikri pada 19 Desember 2021.

FK Senica masih menyisahkan satu pertandingan terakhirnya di Liga Slovakia pada 18 Desember 2021, sebelum mereka memasuki masa libur musim dingin selama kurang lebih dua bulan.

Selain itu, alasan FK Senica belum melepas Egy Maulana Vikri ke timnas Indonesia karena Piala AFF 2020 bukan agenda resmi FIFA.

Sejauh ini, dari 30 pemain pilihan Shin Tae-yong untuk skuad timnas Indonesia di Piala AFF 2020, hanya Egy Maulana Vikri yang belum bergabung.

Sebelumnya, beberapa pemain, seperti Elkan Baggott, Rizky Dwi, Rizky Ridho, Nadeo Argawinata, dan Ernando Ari, sudah menyusul timnas Indonesia di Singapura.

Bahkan, Elkan Baggott, Rizky Ridho, dan Ernando Ari sudah dimainkan saat timnas Indonesia membantai Laos.

Jika FK Senica baru melepaskan Egy Maulana Vikri setelah 18 Desember 2021, maka pemain 21 tahun itu juga diragukan akan bisa tampil kala Indonesia melawan Malaysia pada 19 Desember nanti.

Baca juga: Jadwal Piala AFF 2020 Hari Ini - Penentuan Filipina Vs Thailand, Indonesia Vs Vietnam Main Besok

Sejauh ini, timnas Indonesia sudah meraih kemenangan atas Kamboja (4-2) dan Laos (5-1).

Dua kemenangan itu membawa skuad Garuda untuk sementara bertengger di puncak klasemen Grup B Piala AFF 2020.

Setelah itu, timnas Indonesia akan melawan Vietnam dan Malaysia untuk memperebutkan tiket ke babak selanjutnya di Piala AFF 2020.

Sesuai jadwal Piala AFF 2020, laga timnas Indonesia vs Vietnam akan digelar pada Rabu (15/12/2021) malam WIB. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com