Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Drawing Liga Champions Diulang

Kompas.com - 13/12/2021, 20:16 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - UEFA melakukan blunder pada drawing Liga Champions pada Senin (13/12/2021). Kesalahan tampak terjadi setelah bola undian Manchester United tak ditaruh di pot tepat setelah blunder saat penarikan bola Villarreal.

Suatu kesalahan teknis terjadi saat nama Manchester United keluar dari pot undian.

Man United pada awalnya dipasangkan dengan Villarreal, lawan mereka di fase grup yang seharusnya tidak bisa dipertemukan di fase undian ini.

Proses itu diulang kembali dan Villarreal kemudian dipertemukan dengan Manchester City.

Namun, mantan Arsenal Andrey Arshavin bersama dengan kepala kompetisi klub UEFA Michael Heselschwerdt dan Deputi Sekjen UEFA Giorgio Marchetti yang melakukan undian gagal menyadari kalau bola Man United tak berada di pot benar.

Baca juga: BREAKING NEWS - Undian 16 Besar Liga Champions Resmi Diulang

Man United seharusnya berada di pot yang dapat mempertemukan mereka kontra Atletico Madrid.

Hanya, nama Man United muncul sebagai salah satu yang tak dapat dihadapi Atletico selain Liverpool (yang satu grup dengan Atletico).

"Bagi Atletico Madrid, kemungkinannya adalah semua tim kecuali Liverpool yang berada di grup sama (dengan mereka) dan Manchester United," tutur Marchetti saat undian.

"Manchester United telah diundi."

Padahal, Man United sangat memungkinkan untuk bertemu Atletico Madrid karena mereka finish sebagai pemuncak Grup F sementara Atletico finish sebagai runners up Liverpool.

Atletico akhirnya dipasangkan dengan Bayern Muenchen dan Man United dengan PSG.

Akun resmi Atletico kemudian mengutarakan bahwa mereka tengah berdiskusi dengan UEFA untuk mencari solusi akibat kesalahan-kesalahan yang terjadi di drawing.

Sementara, Real Madrid dilaporkan meinta UEFA untuk melakukan drawing ulang tetapi hanya setelah bola mereka diambil (Real Madrid dipasangkan dengan Benfica) karena mereka beranggapan kesalahan terjadi setelah itu.

UEFA akhirnya menyadari kesalahan mereka dan mengeluarkan pernyataan pukul 19.43 WIB yang mengatakan kalau mereka akan mengadakan undian ulang.

"Menyusul suatu kesalahan teknis dengan perangkat lunak suatu penyedia jasa eksternal yang menginstruksikan para ofisial tim mana saja yang berhak tampil melawan satu sama lain, suatu kesalahan material terjadi pada undian Babak 16 Besar Liga Champions," cuit UEFA di akun twitter resmi mereka.

"Sebagai hasil dari ini, undian telah dinyatakan batal dan akan diulang sepenuhnya pada 15.00 CET (21.00 WIB."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com