Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Udinese Vs Milan: Sandro Tonali Sesali Rossoneri Buang Banyak Peluang

Kompas.com - 12/12/2021, 08:20 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemain asal Italia, Sandro Tonali, mengakui bahwa AC Milan banyak membuang kesempatan pada paruh pertama kala bersua Udinese.

AC Milan gagal memetik poin sempurna seusai meraih hasil imbang 1-1 melawan Udinese dalam lanjutan pekan ke-17 Serie A, kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022, Minggu (12/12/2021) dini hari WIB.

Udinese berhasil unggul lebih dulu atas Milan melalui gol Beto pada menit ke-17.

Milan baru bisa menyamakan kedudukan di menit injury time melalui sumbangan gol Zlatan Ibrahimovic (90+2).

Hasil imbang melawan Udinese membuat posisi Milan rawan disusul oleh pesaing terdekat mereka di klasemen Liga Italia, Inter Milan.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia: Ibra Susul Ronaldo-Messi Saat AC Milan Tertahan

Sebab, Milan hanya memiliki selisih dua poin dengan il Biscone (Si Ular Besar), julukan Inter Milan.

Milan saat ini menempati puncak klasemen dengan mengemas 39 angka dari 17 pertandingan yang telah dilalui.

Sementara itu, Inter bercokol di peringkat kedua seusai mengumpulkan 37 poin dari perjalanan 16 pekan mereka di Liga Italia.

Raihan kurang menyenangkan Milan di markas Udinese ini pun disesali oleh Sandro Tonali.

Baca juga: Hasil Udinese Vs Milan: Gol Ibrahimovic Selamatkan Rossoneri

“Itu menyakitkan dan kami kecewa karena kami membuang banyak kesempatan di babak pertama,” ucap Sandro Tonali kepada Sky Sport Italia, dikutip dari Football Italia.

“Kami banyak kehilangan bola di lini tengah sehingga memudahkan mereka untuk melakukan serangan balik.”

“Kami mencoba meresponsnya di babak kedua, tetapi kami adalah Milan dan harus bereaksi lebih cepat.”

“Pada musim ini, kami tidak bisa menggunakan cedera sebagai alasan."

"Setiap tim memiliki masalah ini, masalah kami mungkin sedikit lebih banyak."

"Namun, kami memiliki skuad dengan kualitas mumpuni, jadi kami tidak dapat menggunakan itu sebagai alasan.”

Baca juga: AC Milan Tersingkir dari Liga Champions, Ibrahimovic Fokus Kejar Scudetto

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com