Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lazio Vs Galatasaray: Tampil Mendominasi, Lazio Gagal Menang

Kompas.com - 10/12/2021, 05:07 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pertandingan antara Lazio vs Galatasaray dalam lanjutan matchday keenam Liga Europa 2021-2022 berakhir dengan skor 0-0.

Berdasarkan jadwal Liga Europa, laga Lazio vs Galatasaray dihelat di Stadion Olimpico pada Jumat (9/12/2021) dini hari WIB.

Sejatinya Lazio berhasil menguasai pertandingan dengan melakukan penguasaan bola mencapai 61 persen.

Hasil ini pun membuat Lazio menjadi runner up Grup E dan dipastikan akan berjuang di babak playoff Liga Europa 2021-2022

Ulasan pertandingan

Baca juga: Daftar Tim Liga Champions ke Playoff Liga Europa: Barcelona Temani Sevilla

Pada babak pertama, penggawa Galatasaray, Mbaye Diagne, mendapat peluang seusai menyambut sebuah umpan di dekat kotak penalti.

Mbaye Diagne pun lantas mencoba untuk melakukan tembakan mendatar yang mengarah ke sudut kiri gawang.

Namun, bola hasil tendangan Diagne masih mampu diselamatkan kiper Lazio, Strakosha.

Selanjutnya giliran Lazio yang mencoba untuk memberikan ancaman melalui Pedro.

Pedro melepaskan sebuah tembakan dari luar kotak penalti Galatasaray pada menit ke-21.

Namun, upayanya masih gagal lantaran arah bola masih melenceng jauh ke atas mistar gawang.

Lazio mendapatkan peluang emas di akhir babak pertama lewat Ciro Immobile pada menit ke-45.

Pemain asal Italia itu menerima umpan di dalam kotak penalti Galatasaray menggunakan punggungnya.

Immobile pun berbalik dan menembak bola ke arah gawang Galatasaray kawalan Mursela. Namun, bola hasil sepakan Immobile masih melenceng ke atas mistar gawang.

Hingga peluit panjang dibunyikan kedudukan antara Lazio vs Galatasaray masih imbang 0-0.

Pada babak kedua, Toma Basic (Lazio) melakukan sebuah tembakan untuk mengancam gawang Galatasaray.

Baca juga: Hasil Liga Europa: Leicester Tersingkir, Napoli Bisa Lawan Barcelona

Akan tetapi, upaya yang dilakukan Toma Basic masih belum menemui sasaran.

Pemain Galatasaray, Mbaye Diagne menyambut crossing dari sisi lapangan dengan tandukannya.

Namun bola hasil tandukan Diagne yang mengarah ke sisi kiri masih melebar dari gawang Lazio.

Di akhir pertandingan Mattia Zaccagni mendapatkan kesempatan untuk memecah kebuntuan Lazio.

Mattia Zaccagni berhasil melepaskan diri dari penjagaan lawan untuk menerima umpan crossing di dalam kotak penalti.

Zaccagni mencoba untuk memasukkan bola melalui sundulannya yang mengarah ke tengah gawang.

Baca juga: Daftar Lengkap Tim Liga Champions yang ke Playoff Liga Europa

Namun, bola hasil tandukan Zaccagni masih mampu diselamatkan oleh penjaga gawang Galatasaray.

Susunan pemain Lazio vs Galatasaray

Lazio (4-3-3): 1-Strakosha; 77-Marusic, 33-Acerbi, 3-Luiz Felipe, 23-Hysaj (29-Lazzari 63’); 88-Basic (10-Alberto 73’), 6-Lucas Leiva (32-Cataldi 73’), 21-Milinkovic-Savic; 20-Zaccagni, 17-Immobile, 9-Pedro (7-Anderson 63’).

Cadangan: 8-Akpa, 10-Alberto, 7-Anderson, 32-Cataldi, 5-Escalante, 41-Furlanetto, 29-Lazzari, 27-Moro, 94-Muriqi, 4-Patric, 26-Radu, 25-Reina

Pelatih: Maurizio Sarri

Galatasaray (4-3-3): 1-Muslera; 6-Van Aanholt, 45-Marcao, 25-Nelsson, 2-Yedlin; 22-Kutlu (7-Luyindama 88’), 4-Antalyali, 89-Feghouli (21-Morutan, 63’); 8-Babel (54-Kilinc 63’), 90-Diagne (19-Bayram 67’), 7-Akturkoglu (11-Mostafa Mohamed 88’).

Cadangan: 24-Arslan, 30-Babacan, 19-Bayram, 13-Cipe, 67-Dervisoglu, 63-Elmaz, 54-Kilinc, 27-Luyindama, 21-Morutan, 11-Mostafa Mohamed, 5-Ozturk, 53-Yilmaz

Pelatih: Terim

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com