KOMPAS.com - Gol sundulan yang lahir dari ayunan kepala Muhammad Hargianto dan Ezechiel N'Douassel mengantar Bhayangkara menang 2-0 atas Persela. The Guardian sukses menjauh sebanyak lima angka dari Persib.
Bhayangkara FC sukses memantapkan pijakan mereka di puncak klasemen Liga 1 2021-2022 usai memetik kemenangan 2-0 atas Persela Lamongan pada pekan ke-16, Senin (6/12/2021).
Kemunculan tripoin untuk Bhayangkara FC dalam laga yang mentas di Stadion Maguwoharjo, Sleman, itu dipastikan via gol Muhammad Hargianto (30') dan Ezechiel N'Douassel (42').
Gol Muhammad Hargianto dan Ezechiel N'Douassel sama-sama bersumber dari sundulan.
Baca juga: Fakta dalam Angka Bhayangkara FC Vs Persela Lamongan di Liga 1
Hargianto menanduk masuk servis apik Adam Alis dari sisi kiri pertahanan Persela Lamongan.
Proses gol kedua Bhayangkara yang diciptakan Ezechiel N'Douassel mirip-mirip. Bedanya, gol N'Douassel diawali oleh bangunan serangan dari kanan pertahanan Persela.
N'Douassel meneruskan kiriman bola silang Teuku Ichsan. Bola ditempatkan sang penyerang asal Chad ke arah kiri gawang Persela.
Seperti terpana dengan aksi N'Douassel, kiper Persela, Dwi Kuswanto, hanya diam terpaku melihat bola melintas menembus gawangya.
Pada babak kedua duel melawan Persela, Bhayangkara FC masih muncul sebagai tim yang lebih dominan.
Namun, The Guardian yang sedikit mengendurkan tempo selepas jeda babak, tak bisa menajamkan keunggulan.
Persela sejatinya punya kans bagus mencetak gol balasan via penalti Ivan Carlos pada masa injury time. Namun, skor tak berubah lantaran sepakan Ivan Carlos sukses ditahan Awan Setho.
Berkat kemenangan 2-0 atas Persela, Bhayangkara kini bisa sejenak menjauhkan diri dari kejaran Persib yang duduk di tangga kedua klasemen Liga 1.
Baca juga: Persib Stabil di Tiga Besar, Robert Alberts Bicara Kans Juara Liga 1
The Guardian sekarang mendulang 36 poin dalam 16 pertandingan, berselisih 5 angka dari Persib yang baru memainkan 15 partai.
Catatan penting lain dari kemenangan Bhayangkara atas Persela adalah terkait rapor pertahanan. The Guardian musim ini baru jebol 10 kali dalam 16 laga.
Rapor defensif Bhayangkara FC cuma kalah bagus dari Persib yang baru 9 kali menelan gol kemasukan.
Sebagai catatan tambahan, hasil melawan Persela merupakan kali kesembilan di mana Bhayangkara asuhan Paul Munster berhasil menuntaskan pertandingan Liga 1 2021-2022 tanpa kebobolan.
Susunan Pemain
Bhayangkara FC (4-2-3-1): 12-Awan Setho; 2-Putu Gede (20-Sani Rizki Fauzi 71'), 37-Jajang Mulyana, 4-Anderson Salles (13-Abdul Abanda Rahman 65'), 14-Ruben Sanadi; 19-Teuku Ichsan (29-Arthur Bonai 65'), 8-Hargianto (42-M. Surya Maulana 80'); 18-Adam Alis (7-Andik Vermansah 71'), 23-Wahyu Subo Seto, 22-Dendy Sulistyawan; 10-Ezechiel N’Douassel.
Cadangan: 21-Titan Agung Bagus Fawwazi, 27-Indra Kahfi Ardhiyasa, 33-Hansamu Yama, 38-Indra Adi Nugraha.
Pelatih: Paul Munster.
Persela (4-3-3): 33-Dwi Kuswanto; 14-Ahmad Walidain, 3-Demerson, 2-M. Zaenuri, 4-Ahmad Wahyudi; 8-Syahroni (19-Ahmad Bustomi 49'), 6-Guilherme Batata, 18-Gian Zola; 77-M. Risaldi (21-Risqki Putra Utomo 73'), 10-Ivan Carlos, 22-Riyatno Abiyoso.
Cadangan: 5-Nuzlal Afifi, 12-M. Rio Agata, 24-Riswan Yusman, 27-David Beckham Saputra, 28-Ibrahim Kosepa, 44-Andri Muliadi, 93-Naufal Rahmanda, 95-Ravi Murdianto.
Pelatih: Ragil Sudirman.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.