Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Massimiliano Allegri kepada Alvaro Morata: Diam, Kamu Bikin Masalah...

Kompas.com - 06/12/2021, 21:40 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Kemenangan 2-0 yang dipetik Juventus atas Genoa pada pekan ke-16 Liga Italia 2021-2022 sedikit tercoreng oleh insiden ribut-ribut antara Massimiliano Allegri dan Alvaro Morata.

Juventus meraup kemenangan 2-0 atas Genoa pada pekan ke-16 Liga Italia 2021-2022 di Stadion Allianz, Senin (6/12/2021) dini hari WIB.

Kemenangan Juventus dipastikan oleh gol spektakuler Juan Cuadrado (9’) langsung dari sepak pojok dan tembakan Paulo Dybala (82’).

Namun, kemenangan Juventus atas Genoa sedikit “ternoda” oleh ketegangan yang tercipta antara pelatih Massimiliano Allegri dengan Alvaro Morata.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia, Juventus Kian Dekat Tembus 4 Besar

Tak lama setelah menarik keluar Alvaro Morata, Allegri tertangkap kamera mengeluarkan kata-kata yang menyiratkan kemarahan kepada sang penyerang.

Allegri mengganti Morata dengan Moise Kean kala laga Juventus vs Genoa berdurasi 73 menit.

“Kamu memberikan mereka tendangan bebas. Kamu harus diam. Kamu bikin masalah,” kata Allegri sambil mendorong pundak Morata.

Menurut penelusuran Calciomercato, kejadian pada menit ke-71 menjadi pemicu ketegangan antara Morata dengan Allegri.

Kala itu, Morata mendapatkan kans bagus mencetak gol di area kotak penalti Genoa. Akan tetapi, sang penyerang asal Spanyol gagal memaksimalkannya.

Morata malah melampiaskan rasa frustrasinya kepada bek Genoa Davide Biraschi. Keduanya lantas terlibat pertengkaran.

Baca juga: “Allegri Cuma Bagus jika Punya 20 Pemain Juara, Ibu Saya Juga Bisa…”

Merasa tak suka dengan kata-kata yang keluar dari mulut Morata saat berargumen dengan Biraschi, wasit kemudian mencabut kartu kuning buat sang penyerang Juve.

Kartu kuning nyatanya tak menghentikan protes Morata.

“Dia menerima kartu kuning, dia terus mendebat wasit. Karena itu, saya lebih memilih menariknya keluar,” kata Allegri menjelaskan permasalahannya dengan Morata usai duel kontra Genoa.

Morata tampak tak mau membesar-besarkan problem antara dirinya dengan Allegri.

Melalui media sosial Instagram, Morata memilih fokus kepada pencapaian Juventus saat melawan Genoa.

“Kemenangan bagus, selalu bersama, dan tanpa kontroversi,” tulis Morata melalui Instagram.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com