Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Crystal Palace - Rangnick Tak Bisa Sulap MU dengan Cepat

Kompas.com - 05/12/2021, 18:40 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelataih interim Manchester United, Ralf Rangnick, mengungkapkan bahwa dia tidak bisa menerapkan filosofi permainannya di kubu Setan Merah dengan cepat.

Ralf Rangnick akan menjalani debutnya sebagai juru taktik Setan Merah pada pertandingan Man United vs Crystal Palace.

Berdasarkan jadwal Liga Inggris, laga Man United vs Crystal Palace dalam lanjutan pekan ke-15 Premier League akan dihelat di Stadion Old Trafford pada Minggu (5/12/2021) malam WIB.

Man United memang sedang mengalami periode sulit dalam kampanye empat belas pekan Liga Inggris.

Klub beralias The Red Devils tu kini terlempar dari lima besar klasemen Liga Inggris. Mereka menghuni peringkat ketujuh dengan mengoleksi 21 angka.

Baca juga: Jelang Debut, Rangnick Bicara soal Kans Juara Man United dan Haaland

Tercatat, Man United berhasil meraih enam kemenangan, tiga imbang, dan lima kekalahan.

Apabila ditilik dari lima pertandingan terakhir, hasil yang didapat Man United juga kurang mencerminkan mereka sebagai tim besar.

Sebab, Setan Merah hanya mendapatkan dua kemenangan, dua imbang, dan dua kekalahan.

Kendati demikian, Man United berhasil mengukir kemenangan di laga teranyar kala bersua Arsenal dengan skor 3-2 pada Jumat (3/12/2021).

Oleh karena itu, Rangnick diharapkan bisa membawa Man United kembali menunjukkan sinarnya di pentas domestik dan Eropa.

Ralf Rangnick baru saja dikontrak Man United sebagai pelatih interim hingga musim 2021-2022 berakhir.

Selepas itu, pelatih asal Jerman itu akan bertahan di United dengan jabatan baru sebagai penasihat klub hingga 2024.

Baca juga: Prediksi Line Up Man United Vs Crystal Palace, Ronaldo Starter di Debut Rangnick

Kendati demikian, Rangnick mengungkapkan bahwa ia tidak bisa menyulap Man United menjadi tim dengan kekuatan pressing yang bagus dengan cepat.

“Saya harus membawa dan menerima di mana posisi mereka sekarang,” ucap Rangnick, dikutip dari Goal International.

“Mereka berpengalaman dan cukup pintar untuk mengetahui itu. saya tidak bisa mengubah para pemain sebagai monster pressing dengan cepat. Saya menginginkan itu pada dua, tiga atau empat minggu.”

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com