KOMPAS.com – Bomber asal Polandia, Robert Lewandowski, menyatakan bahwa pertandingan Borussia Dortmund vs Bayern Muenchen merupakan laga yang menarik.
Bayern Muenchen sukses memetik kemenangan kala bertandang ke markas Borussia Dortmund dengan skor tipis 3-2.
Adapun pertandingan antara Dortmund vs Bayern dilangsungkan di Stadion Signal Iduna Park pada Minggu (5/12/2021) dini hari WIB.
Sejatinya, Bayern sempat tertingal terlebih dulu dari Dortmund selepas Julian Brandt menceploskan bola ke gawang Manuel Neuer di menit ke-5.
Namun, Muenchen berhasil berbalik unggul melalui sepakan mendatar Robert Lewandowski pada menit ke-9 dan Kingsley Coman pada menit ke-44.
Baca juga: Dortmund Vs Bayern: Lewandowski Berkuasa, Die Roten Bertakhta
Skor laga Dortmund vs Bayern sempat imbang 2-2 seusai Erling Halland mencetak gol pada menit k-48.
Bayern baru berhasil menuntaskan perlawanan Dortmund seusai Robert Lewandowski sukses menjalankan tugasnya sebagai eksekutor penalti pada menit ke-77.
Kemenangan ini membuat Bayern semakin kokoh di puncak klasemen Bundesliga 2021-2022 dengan mengoleksi 34 angka dari 14 pertandingan yang telah dilalui.
Bayern unggul empat angka dari pesaing terdekat mereka di klasemen Bundesliga, Dortmund (30 poin).
Sementara itu, brace atau dua gol Lewandowski ke gawang Dortmund semakin menegaskan dirinya sebagai top skor sementara Bundesliga 2021-2022.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.