Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Grealish Tidak Mau Main di Manchester United

Kompas.com - 01/12/2021, 21:40 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penggawa Manchester City, Jack Grealish, mengatakan bahwa ia hampir saja hijrah ke Manchester United pada 2020.

Jack Grealish menyelesaikan kepindahannya dari Aston Villa ke Manchester City dengan biaya fantastis.

Pemain asal Inggris itu diboyong Manchester City dengan mahar 105,7 pound atau sekitar Rp 2,1 triliun.

Alhasil, transfer dengan biaya selangit itu menjadikan Grealish sebagai pemain termahal Man City.

Tidak hanya itu, Grealish juga memecahkan rekor transfer Liga Inggris yang sebelumnya dipegang oleh Gareth Bale.

Baca juga: Mengapa Jersey Utama Manchester City Berwarna Biru Langit?

Sebelumnya, Gareth Bale menjadi pemain dengan rekrutan termahal seusai proses kepindahannya ke Real Madrid dengan nilai transfer 85,3 juta pound atau Rp 1,4 triliun rampung.

Kepindahan Grealish ke klub berjuluk The Citizens tidak terlepas dari performa apiknya bersama Aston Villa.

Tercatat, sang pemain mengemas tujuh gol dan 15 assist dari 27 penampilan bersama Aston Villa di lintas ajang sepanjang musim 2020/2021.

Namun, puncak performa Grealish terjadi pada periode 2019 sehingga beberapa klub papan atas Liga Inggris berniat memboyongnya.

Salah satu klub yang berniat menerima servis Grealish adala Manchester United.

Kendati demikian, Grealish mengungkapkan bahwa ia lebih memilih untuk menekan kontrak baru bersama Aston Villa ketimbang membela Setan Merah.

Baca juga: Penjelasan Guardiola Usai Marah-marah ke Jack Grealish dan Mahrez

“Saya hampir saja hijrah ke Manchester United, tapi itu tidak terjadi pada akhirnya,” ucap Grealish kepada The Telegraph, dikutip dari Goal International.

“Kami bermain melawan United di pertandingan pra musim dan saya tidak seharusnya bermain pada kompetisi di Burton.”

“Tapi, setelah pertandingan melawan United, saya berbicara kepada Christian Purslow dan agen saya: Saya tidak akan pergi, saya akan menandatangani kontrak baru.”

“Jadi, saya pergi bersama anjing saya pada selasa pagi untuk menandatangani kontrak baru dan bermain hari itu.”

“Kami menyetujui klausul itu dan jika ada tim yang bisa memenuhi itu, kesepakatan itu adalah win-win karena itu artinya saya memiliki musim yang luar biasa dan Villa mendapatkan 100 juta pound.”

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris: Misi Menang Liverpool di Derbi Merseyside

Selain itu, sang pemain juga menjelaskan alasannya meninggalkan Aston Villa dan memilih bermain di skuad bertabur bintang milik Man City.

“Anda hanya mendapatkan kesempatan seperti ini sekali sepanjang karier Anda,” tuturnya.

“Saya merasa Villa akan bermain di Eropa, tetapi saya tidak tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan. Jika saya tidak datang ke Man City, saya akan menyesalinya selamanya.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com