Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi! Man United Tunjuk Ralf Rangnick sebagai Pelatih Interim

Kompas.com - 29/11/2021, 18:51 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Manchester United akhirnya mengumumkan kedatangan Ralf Rangnick lewat website resmi mereka pada Senin (29/11/2021) malam WIB.

The Red Devils menunjuk Ralf Rangnick sebagai pelatih sementara alias interim hingga akhir musim 2021-2022.

Setelah masa kerjanya habis, Ralf Rangnick akan tetap berada di Man United dengan menjadi konsultan klub selama dua tahun mulai musim 2022-2023.

"Manchester United dengan senang hati mengumumkan penunjukan Ralf Rangnick sebagai manajer sementara hingga akhir musim," tulis pernyataan resmi Manchester United.

Baca juga: Jam Khusus Penopang Metode Ralf Rangnick Berpotensi Hadir, Bersiaplah Setan Merah!

"Setelah periode ini, Ralf dan klub telah sepakat bahwa ia akan melanjutkan peran menjadi konsultan selama dua tahun," sambung pernyataan tersebut.

Ralf Rangnick menggantikan posisi Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat manajemen Man United karena dianggap tak mampu mengangkat klub dari tren buruk belakangan ini.

"Saya senang bergabung dengan Manchester United dan fokus untuk menjadikan musim ini sebagai musim yang sukses bagi klub," ucap Ralf Rangnick.

Ralf Rangnick tak ragu menerima pinangan Manchester United karena dia tahu betul kualitas skuad Setan Merah.

Baca juga: Chelsea Vs Man United, Ronaldo Cadangan gara-gara “Bisikan” Rangnick?

Menurut eks pelatih RB Leipzig itu, komposisi skuad Man United cukup komplet karena diisi oleh pemain muda potensial plus para figur berpengalaman.

Rangnick akan berusaha membuat para pemain Man United mengeluarkan kemampuan terbaik mereka selama dia menjabat sebagai manajer Cristiano Ronaldo dkk.

“Skuad ini penuh dengan talenta dan memiliki keseimbangan yang hebat antara pemain muda dan pengalaman," ujar Ralf Rangnick.

"Selama enam bulan ke depan, saya akan membantu para pemain ini mengeluarkan potensi mereka, baik secara individu dan yang paling penting adalah sebagai sebuah tim," imbuhnya.

Baca juga: Menuju Man United, Daya Tarik Rangnick Lebih dari Sekadar Pelatih Interim dan Konsultan

"Di luar itu, saya akan tetap terlibat dalam program jangka panjang klub sebagai konsultan/penasihat," tutur Rangnick.

Sebagai informasi, Ralf Rangnick belum bisa mendampingi Man United sebagai pelatih karena masih mengurus administrasi, tepatnya visa kerja.

Jadi, Michael Carrick masih akan menjalankan tugasnya sebagai pelatih Man United sampai Rangnick menngantongi visa kerja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com