Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Robert soal Persib Kalah dari Arema: Mengecewakan, Sangat Mengecewakan

Kompas.com - 29/11/2021, 07:21 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung kembali gagal mengambil momentum untuk naik ke puncak klasemen Liga 1 2021-2022.

Kegagalan tersebut disebabkan klub berjulukan Maung Bandung itu gagal meraih tiga poin atas Arema FC.

Dalam laga pekan ke-14 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (28/11/2021), Persib kalah dengan skor tipis 0-1 dari Arema FC.

Gol tunggal Singo Edan dibukukan Dendi Santoso pada menit ke-16.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Diterkam Arema, Persebaya Imbang Vs Persik

Pelatih Persib Robert Rene Alberts merasa kecewa karena untuk kali kedua Maung Bandung gagal memanfaatkan kesempatan untuk bisa menyalip posisi Bhayangkara FC dari puncak klasemen.

Sebelumnya, Persib gagal mengambil alih posisi puncak setelah kalah 0-1 dari Persija Jakarta dalam lanjutan pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, akhir pekan kemarin.

"Mengecewakan, sangat mengecewakan karena untuk kedua kalinya di musim ini kami sebenarnya bisa memuncaki klasemen di liga, tetapi lagi-lagi kami gagal mewujudkan itu," kata Alberts, seusai pertandingan.

Secara permainan, Persib memang tampil sangat mengecewakan, mulai dari lini belakang hingga depan gagal menunjukkan performa yang memuaskan.

Alberts pun tak menampik hal tersebut. Menurut dia, Supardi Nasir dkk kurang menunjukkan determinasi yang tinggi untuk memenangi laga.

Baca juga: Hasil Persib Vs Arema: Kalah 0-1, Maung Bandung Gagal ke Puncak Klasemen Liga 1

"Saya rasa kami tampil mengecewakan karena pemain tidak menunjukkan karakter dan intensitas di permainan, terutama pada babak pertama dan itu dibayar dengan hilangnya tiga poin," kata Alberts.

Pelatih asal Belanda itu menginginkan para pemainnya tampil ngotot sejak awal laga. Akan tetapi, yang terjadi tidak sesuai dengan ekspektasi Alberts.

"Itu bukan intensitas permainan yang kami inginkan karena seharusnya permainan ngotot ditampilkan sejak menit pertama untuk memperlihatkan keseriusan ingin menjadi pemuncak klasemen," tutur Alberts.

Di babak kedua, permainan Persib agak membaik. Maung Bandung mulai menunjukkan determinasi tinggi dengan terus memberikan ancaman ke jantung pertahanan lawan.

Akan tetapi, lini belakang Arema tampil solid sehingga Persib pun gagal mencetak gol dan harus menelan pil pahit dalam laga tersebut.

Baca juga: Jadwal Seri 3 Liga 1 Resmi Alami Perubahan, Ini Penjelasan PT LIB

"Saya rasa di babak kedua kami mulai bisa membongkar pertahanan lawan, tetapi kami tidak bisa melepaskan umpan yang bagus," ucap Alberts.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com