KOMPAS.com - Ralf Rangnick datang ke Old Trafford, satu pemain terbaik Manchester United akan terpinggirkan?
Ralf Rangnick saat ini dikabarkan akan menjadi pelatih sementara Manchester United hingga akhir musim 2021-2022.
Melansir dari The Athletic, Kamis (26/11/2021), Ralf Rangnick bahkan dikabarkan sudah sepakat dengan kontrak jangan pendek di Old Trafford.
Dalam laporan tersebut, Rangnick memberikan syarat kepada Man United sebagai kesepakatan untuk menjadi manajer sementara.
Syarat tersebut adalah peran sebagai "konsultan" di Man United yang memiliki kekuatan dalam kebijakan klub seusai kontraknya berakhir.
Ralf Rangnick saat ini bekerja di Lokomotiv Moscow sebagai Direktur Pengelola Olahraga dan Komunikasi.
Baca juga: Ralf Rangnick Menuju Kursi Pelatih Man United, Langsung Lawan Tuchel?
Lokomotiv Moscow dilaporkan juga setuju melepas Rangnick, meski dia masih terikat kontrak hingga Juni 2024.
Menurut pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, petinggi Man United akan mengubungi pihak Lokomotiv Moscow lagi hari ini.
Mereka yakin dapat menuntaskan kesepakatan dengan Lokomotiv Moscow untuk merekrut Rangnick.
Rangnick sendiri merupakan sosok yang telah cukup lama memperhatikan Man United.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.