Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Persiraja yang Pingsan di Lapangan Berterima Kasih kepada Tim Medis Persib

Kompas.com - 25/11/2021, 17:42 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pemain Persiraja Banda Aceh, Ramadhan, menyampaikan rasa terima kasih kepada tim medis Persib atas bantuan yang diberikan saat dirinya terkapar di lapangan pada laga Liga 1 Persiraja vs Persib Bandung, Rabu (24/11/2021) malam WIB.

Ramadhan terkapar di lapangan pada menit ke-85 laga di Stadion Maguwoharjo, Sleman, tersebut.

Kejadian bermula dari serangan Persib ke kotak penalti Persiraja di laga yang bergulir di Stadion Maguwoharjo Sleman, tersebut.

Tendangan keras Nick Kuipers mengenai salah satu kaki bek Persiraja.

Baca juga: Hasil Persiraja Vs Persib - Maung Bandung Pesta 4 Gol, Pemain Persiraja Dilarikan ke Rumah Sakit

 

Kontak itu membuat arah tendangan berbelok dan bola menghantam dada Ramadhan yang tidak sempat melakukan antisipasi. 

Akibatnya, penyerang 20 tahun itu langsung tersungkur sambil memegangi ulu hatinya.

Namun, saat pertolongan pertama dilakukan oleh tim medis Persiraja, tiba-tiba Ramadhan kehilangan kesadaran.

 

Tim medis Persib Bandung lalu ikut turun tangan memberikan bantuan kepada sang pemain.

Ambulans kemudian masuk ke dalam lapangan menjemput Ramadhan yang tergeletak dengan bantuan alat pernapasan.

Dia langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendaptakan pertolongan lebih lanjut.

Pihak klub mengonfirmasi kepada Kompas.com seusai laga kalau kondisi Ramadhan sudah membaik.

Barulah pada Kamis pagi hari, sang pemain mengungkapkan sendiri kabarnya.

"Assalamualaikum warahmatullahi wa barakatuh, Alhamdulillah Sekarang kondisi saya sudah membaik dan tidak ada yang membahayakan yang saya alami," tulisnya di Instagram.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ramadhan (@ramadhanrd9)

"Terima kasih buat tim medis Persib yang gerak cepat membantu saya, terima kasih juga buat tim medis Persiraja dan rekan-rekan pemain."

"Terima kasih buat seluruh masyarakat Indonesia yang sudah mendoakan saya."

Laga Persiraja vs Persib berakhir dengan kemenangan 4-0 untuk Maung Bandung.

Empat gol Persib diciptakan Marc Klok (20'), Geoffrey Castillion (29'), dan Wander Luiz (34', pen 53').

Berkat kemenangan ini, Persib terus menguntit Bhayangkara FC sebagai pemuncak klasemen sementara Liga 1.

Mereka hanya tertinggal 1 poin dari Bhayangkara yang mengoleksi 29 angka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com