Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Babak 1 Persiraja Vs Persib, Luar Biasa Maung Bandung Unggul 3-0

Kompas.com - 24/11/2021, 21:34 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.COM - Persib Bandung tampil luar biasa pada pertandingan Liga 1 melawan Persiraja Banda Aceh. 

Tim berjulukan Maung Bandung tersebut sukses mencetak tiga gol tanpa balas ke gawang Persiraja pada babak pertama. 

Laga Persiraja vs Persib digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/11/2021).  

Baca juga: Selepas Terjadi Gol Hantu Persib, PSSI Berencana Terapkan Wasit Garis Gawang

Dalam laga ini, Persib mengusung kemenangan pascakekalahan menyakitkan dari Persija Jakarta pada akhir pekan lalu. 

Demi mencuri tiga poin, Persib turun dengan kekuatan penuh. Duet Wander Luiz dan Geoffrey Castillion jadi senjata Persib untuk meraih kemenangan. 

Keputusan pelatih Robert Rene Alberts membuahkan hasil karena Persib  mampu unggul terlebih dulu pada menit ke-20. 

Gol pembuka Persib diciptakan Marc Klok

Pemain naturalisasi asal Belanda tersebut mencetak gol indah. Klok maju sebagai algojo untuk mengesekusi tendangan bebas yang didapatkan Persib di depan kotak penalti lawan. 

Klok dengan kaki kanannya melepaskan tendangan keras. Bola kemudian meluncur ke sisi kiri gawang Persiraja meskipun kiper Aji Bayu sempat menepis bola. 

Delapan menit kemudian, giliran Castillion yang mencatatkan namanya di papan skor. Penyerang bernomor punggung 20 tersebut melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. 

Bola kemudian menyusur tanah dan bersarang ke pojok kanan gawang Persiraja. 

Unggul 2-0, Persib semakin nyaman mengendalikan permainan. Mereka terus menggempur pertahanan tim tuan rumah. 

Gol ketiga Maung Bandung pun akhirnya lahir pada menit ke-34. Kali ini, gol Persib diciptakan Wander Luiz seusai memanfatkan umpan manis dari Freits Butuan. 

Wander hampir mencetak gol pada menit ke-40. Di dalam kotak penalti, penyerang asal Brasil ini berhasil melepaskan tembakan.

Namun, peluang tersebut akhirnya terbuang karena bola hasil tembakannya masih membentur pemain lawan. 

Peluang tersebut menjadi kesempatan pamungkas bagi Persib. Skor 3-0 untuk keunggulan Persib bertahan hingga jeda. 

Susunan pemain Persiraja Banda Aceh vs Persib Bandung:

Persiraja Banda Aceh (4-3-3): 33-Aji Bayu; 4-Leo Lelis, 77-Defri Rizki, 29-Al Fasyimi, 12-M Nadhif, 15-Shori Murata, 6-Vanja Markovic, 23-Iftiqar Rizal, 8-M Rifaldi, 25-Ramdhan, 87-Supriyadi.

Cadangan: 16-M Roby, 31-Fakrurrazi Quba, 20-Rolas Divaio, 11-M Isa, 24-Muhammad Zamzami, 7-Redi Rusmawan.

Pelatih: Akhyar Ilyas.

Persib Bandung (4-3-3): 14-Teja Paku Alam; 22-Supriadi, 16-Achmad Jufriyanto, 2-Nick Kuipers 4-Bayu Fiqri, 13-Febri Hariyadi, 74-Mohammed Rashid, 23-Marc Klok, 21-Freits Butuan, 9-Wander Luiz, 20-Geoffrey Castillion.

Cadangan: 11-Dedi Kusnandar, 10-Esteban Vizcarra, 1-M Nathsir, 8-Abdul Aziz, 27-Zalnando, 88-M Syafril, 7-Beckham Putra, 6-Indra Mustafa, 66-Mario Jardel

Pelatih: Robert Rene Alberts

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com