Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Villarreal Vs Man United, Ronaldo-Sancho Bawa Setan Merah Lolos Ke 16 Besar!

Kompas.com - 24/11/2021, 02:54 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Manchester United sukses melaju ke fase knockout atau babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.

Kepastian itu diraih setelah Man United mengalahkan Villarreal 2-0 di Stadion El Madrigal pada matchday kelima Liga Champions, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.

Baca juga: Maurico Pochettino Tolak Man United!

Kemenangan Setan Merah hadir berkat gol-gol dari Cristiano Ronaldo (78') dan Jadon Sancho (90').

Bagi Ronaldo, ini adalah kali kelima dirinya mencetak gol secara beruntun di Grup F Liga Champions 2021-2022.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions: Momen Krusial MU & Barcelona

Tambahan satu gol ini pun membuat CR7 telah mencetak enam gol di Liga Champions.

Man United kini lolos ke 16 besar Liga Champions dan untuk sementara memuncaki klasemen Grup F dengan raihan 10 poin.

Sementara, Villarreal di peringkat kedua dengan meraup tujuh poin dan masih punya peluang untuk lolos.

Jalannya pertandingan Villarreal vs Man United

Pertandingan Villarreal vs Man United menandai era baru Setan Merah tanpa Ole Gunnar Solskjaer.

Sebelumnya, Solskjaer telah dipecat setelah Man United menelan rentetan hasil buruk di Liga Inggris. Untuk sementara, Setan Merah ditangani oleh Michael Carrick.

Michael Carrick melakukan sejumlah perubahan dalam starting XI Man United. Salah satunya dengan memasukkan Donny van de Beek menggantikan Bruno Fernandes.

Pada awal babak pertama, Man United mengambil inisiatif lebih dulu melalui aksi Anthony Martial.

Baca juga: Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Man United Rusak Rencana Solskjaer

Pemain asal Perancis itu melakukan akselerasi cepat, lalu dijatuhkan pemain Viallrreal sehingga Man United mendapatkan tendangan bebas.

Alex Telles kemudian mengambil tendangan bebas dan mengirimkan umpan akurat yang melengkung ke dalam kotak penalti Villarreal.

Bola dapat dihalau Raul Albiol lebih dulu. Namun, Scott Mctominay dapat meraih si kulit bundar dengan tandukannya meski hanya menyamping tipis.

Villarreal merespons cepat lewat serangan Moi Gomez yang membahayakan gawang Setan Merah.

Moi Gomez melakukan aksi di sisi kiri dan melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti Man United.

Baca juga: Villarreal Vs Man United, Ibrahimovic Anggap MU Seperti Orang Sakit

Sepakan kerasnya tepat sasaran, tetapi David de Gea berada di posisi yang tepat untuk menepis bola.

Lima menit berselang, tim Kapal Selam Kuning, julukan Villarreal, kembali menebar ancaman.

Menerima bola liar di dalam kotak penalti Man United, Yeremi Pino dapat melepaskan tendangan.

Namun, upayanya juga masih gagal karena menyamping ke arah kanan.

Tempo pemainan cederung berjalan sedang dengan Villarreal yang lebih mendominasi di lini tengah.

Baca juga: Saat Lionel Messi Takjub dengan Performa Ronaldo di Man United

Pada menit ke-27, kubu tuan rumah kembali dapat menembus pertahanan Man United.

Kiper Villarreal, Geronimo Rulli, mengirimkan umpan panjang dari daerahnya.

Halaman:
Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com