Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Bali United Vs Persela: Spaso Cetak Penalti Injury Time, Serdadu Tridatu Menang 2-1

Kompas.com - 19/11/2021, 23:12 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United menang dramatis 2-1 atas Persela Lamongan pada laga pekan ke-12 Liga 1 2021-2022.

Pertandingan Bali United vs Persela digelar di Stadion dr. H. Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (19/11/2021) malam WIB.

Serdadu Tridatu yang tampil dominan mampu unggul cepat melalui gol Ilija Spasojevic pada menit kedelapan.

Baca juga: Jadwal Liga 1, El Clasico Persib Vs Persija Akhir Pekan Ini

Memanfaatkan crossing Ricky Fajri dari sisi kiri, Spasojevic menyambut bola dengan tandukannya yang membuat kiper Persela Dwi Kuswanto tak berkutik.

Unggul 1-0 membuat Bali United kian gencar melakukan serangan.

Namun, mereka kecolongan setelah Riyatno Abiyoso menyamakan kedudukan 1-1 menjelang akhir babak pertama.

Kesalahan Nadeo Argawinata mengawali gol Persela. Sang penjaga gawang gagal mengamankan bola ketika keluar dari sarangnya.

Situasi ini lalu dimanfaatkan Abiyoso. Setelah menguasai bola, dia mengecoh pemain Bali United dan melakukan tendangan kaki kiri.

Si kulit bundar pun menembus barisan pertahan Bali United, termasuk Nadeo sehingga skor berimbang 1-1 pada babak pertama.

Berlajut ke babak kedua, Bali United masih menguasai permainan hingga akhir pertandingan.

Serangan demi serangan Serdadu Tridatu akhirnya kembali membuahkan hasil pada menit ke-90.

Mereka mendapatkan hadiah penalti setelah wasit menilai Demerson menjatuhkan Willian Pacheco saat Bali United tengan menyerang lewat situasi sepak pojok.

Spasojevic ditunjuk sebagai eksekutor penalti Bali United. Meski sepakannya yang mengarah ke kanan dapat terbaca, dia sukses kembali menggetarkan gawang Dwi Kuswanto.

Hingga sisa tambahan waktu, skor 2-1 untuk kemenangan Bali United tetap bertahan.

Hasil ini membuat Bali United naik di peringkat keempat klasemen Liga 1 dengan mengoleksi 22 poin. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com