Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persik Vs Arema FC: Drama 5 Gol, Singo Edan Berjaya di Derbi Jawa Timur

Kompas.com - 19/11/2021, 20:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Memanfaatkan kecepatan sisi sayap dan skema tendangan bebas, mereka mampu mengancam pertahanan Persik.

Akan tetapi, serangan-serangan Singo Edan masih bisa dipatahkan.

Baca juga: Klasemen Liga 1: Bhayangkara FC Kalah, Persib Bisa Rebut Puncak Klasemen

Tekanan Arema FC sendiri membuat Persik cenderung sulit untuk menembus lini pertahanan Singo Edan.

Memasuki menit ke-31, tim Macan Putih akhirnya dapat menemukan celah lagi di pertahanan Arema FC dan mencetak gol pembuka.

Proses gol Persik berawal umpan pendek yang dibangun dari tengah. Doinatan Machado de Oliveira lalu mengirimkan terobosan ke Youssef Ezzejjari.

Top skor Persik itu dapat menerima bola dengan baik di tengah penjagaan dua pemain Arema FC.

Youssef kemudian mengakhiri peluang dengan tembakan ke arah kiri dan peluang perdananya menjebol gawang Adilson.

Sayang, keunggulan tim Macan Putih tak bertahan lama. Pada menit ke-33, mereka dihukum penalti setelah setelah sentuhan bek kiri Dany Saputra menjatuhkan Hamzah Titofani.

Baca juga: Liga 1 2021, Robert Alberts Abaikan Catatan Minor Persib Saat Jumpa Persija di Manahan

Carlos Fortes kemudian maju sebagai eksekutor penalti Arema FC dan sukses menjalankan tugasnya.

Sang striker melesakkan tendangan ke arah kanan yang gagal dihalau Fajar Setya sehingga skor berimbang 1-1.

Berhasil menyamakan kedudukan membuat Arema FC semakin agresif.

Pada menit ke-43, Singo Edan bahkan sukses mencatatkan comeback melalui gol sang kapten Johan Alfarizi.

Gol berawal dari skema tendangan sepak pojok yang disundul Bagas Adli lebih dulu ke sisi gawang Persik yang kosong.

Baca juga: Ada Indikasi Pengaturan Skor di Liga 3, PSSI Gerak Cepat Lakukan Penanganan

Youssef yang mundur membantu serangan dapat menghalau, tapi sapuannya tak sempurna.

Kemelut kemudian tercipta dan bola liar dapat ditanduk Alfarizi di kotak enam yard. Kesialan Persik tak sampai situ.

Pada menit injury time babak pertama, Singo Edan sukses mencetal gol ketiga lewat situasi serupa.

Kali ini, Feby Eka yang mendapatkan bola liar dari situasi sepak pojok dapat mencetak gol.

Tendangannya merobek gawang Persik yang kosong setelah Fajar Setya keluar dari sarangnya dan gagal menyelamatkan bola.

Gol tersebut menjadi yang terakhir pada babak pertama. Arema FC pun unggul 3-1 atas Persik saat turun minum.

Baca juga: Persib Vs Persija, Angelo Alessio: Saya Ingin Lihat Mata Harimau...

Keunggulan 3-1 membuat Arema FC terus menunjukkan permainan agresif pada babak kedua.

Situasi ini membuat Persik Kediri tekurung di sepertiga pertahanan mereka sendiri.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com