Kedua kesebelasan menunjukkan permainan terbuka pada awal babak pertama. Perspura Jayapura kemudian menabar ancaman lebih dulu.
Menerima umpan lambung dari sisi kanan, Gunansar Mandowen yang maju ke dalam kotak penalti Borneo FC dapat menerima bola dengan baik.
Meski mendapatkan penjagaan ketat, Mandowen dapat melepaskan sontekan di kotak enam yard.
Namun, kiper Borneo FC Gianluca Pandeynuwu dapat menahan bola dan rebound yang dimanfaatkan Mandowen hanya menghasilkan sepak pojok.
Setelah itu, Borneo FC cenderung menguasai pertandingan dan kerap menekan Persipura di sepertiga pertahanan lawan.
Baca juga: Tanpa Igbonefo dan Ezra, Persib Boyong 25 Pemain di Seri Tiga Liga 1
Pada menit ketujuh, Pesut Etam akhirnya membuat ancaman serius ke gawang Persipura.
Melalui skema sepak pojok, Wildansyah yang overlap untuk membantu serangan dapat melakukan tandukan ke arah gawang Persipura.
Kiper Persipura, Fitrul Dwi Rustapa, dapat menahan bola dengan tepisannya, tetapi tak sempurna.
Bola muntah dapat dikuasai Francisco Torres dan situasi ini menciptakan kemelut di kotak enam yard Persipura.
Pertahanan tim Mutiara Hitam dibuat kerepotan dengan aksi Francisco Torres berpotensi mencetak gol dari jarak dekat.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.