Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cristiano Ronaldo "Hilang" dan Buat Catatan Terburuk, Portugal Terancam Gagal ke Piala Dunia

Kompas.com - 15/11/2021, 11:22 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, membuat catatan yang begitu buruk saat melawan Serbia.

Pertandingan Portugal vs Serbia merupakan laga pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Bertanding di Stadion da Luz, Lisbon, Senin (15/11/2021) dini hari WIB, timnas Portugal secara mengejutkan tumbang 1-2.

Selecao Das Quinas, julukan timnas Portugal, yang tampil di hadapan publik sendiri sebetulnya membuka skor lebih dulu dengan cepat melalui Renato Sanches (2').

Namun, Portugal tak mampu mengontrol pertandingan hingga akhirnya diimbangi 1-1 usai Dusan Tadic mencetak gol (33').

Baca juga: Hasil Portugal Vs Serbia: Kalah 1-2, Cristiano Ronaldo dkk Harus ke Jalur Playoff

Aleksandar Mitrovic yang baru masuk pada babak kedua lalu menjadi pahlawan kemenangan Serbia lewat golnya menjelang akhir laga (90').

Ini menjadi kekalahan perdana bagi timnas Portugal di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kekalahan dari Serbia juga membuat Portugal gagal otomatis lolos ke Qatar tahun depan.

Pasalnya, timnas Portugal tertahan dengan 17 poin sehingga finis sebagai runner-up Grup A.

Sementara, tiga poin tambahan membawa timnas Serbia memuncaki klasemen Grup A berkat raihan 20 poin dan lolos ke Piala Dunia 2022.

Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022: Spanyol Lolos, Portugal Kalah Dramatis

Pada laga Portugal vs Swedia, Cristiano Ronaldo menjadi sorotan tersendiri karena aksinya begitu minim.

Cristiano Ronaldo yang telah membukukan enam gol di Grup A ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut bahkan sangat jarang menebar ancaman.

Statistik WhoScored mencatat Ronaldo hanya membuat tiga upaya ke arah gawang.

Seluruh upaya itu gagal menemui sasaran, termasuk tembakan CR7 yang terbang ke atas langit setelah Mitrovic mencetak gol.

Mengutip dari Squawka, ini adalah kali pertama CR7 gagal melepaskan shot on target dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia.

Nasib apes Ronaldo itu pun berujung dengan timnas Portugal yang terancam gagal ke Piala Dunia 2022.

Selecao Das Quinas kini harus berjuang melalui babak playoff demi merengkuh tiket ke Piala Dunia 2022.

Adapun sebanyak 12 tim nasional dari Eropa akan memperebutkan tiga tiket sisa ke Qatar.

Tim-tim itu terdiri dari 10 negara runner-up Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa dan dua timnas dari jalur UEFA Nations League.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com