Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Portugal Vs Serbia: Kalah 1-2, Cristiano Ronaldo dkk Harus ke Jalur Playoff

Kompas.com - 15/11/2021, 05:08 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Timnas Portugal kalah 1-2 dari Serbia pada laga pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pertandingan Portugal vs Serbia dihelat di Stadion Da Luz pada Senin (15/11/2021) dini hari WIB.

Timnas Portugal selaku tim tuan rumah unggul lebih dulu melalui gol cepat Renato Sanches (2').

Gol striker timnas Serbia, Dusan Tadic, lalu membuat skor berimbang 1-1 pada menit ke-33.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Laga Hidup Mati Spanyol dan Portugal

Timnas Serbia kemudian mencetak gol kemenangan melalui Aleksandar Mitrovic pada menit ke-90.

Hasil ini membuat timnas Serbia berhasil lolos ke Piala Dunia 2022 sebagai jawara Grup A.

Serbia menjadi pemuncak Grup A dengan raihan 20 poin, sedangkan Portugal finish sebagai runner-up dengan 17 angka.

Alhasil, Cristiano Ronaldo dkk harus menunda mimpi ke Qatar 2022 dan harus melewati jalur playoff untuk lolos ke Piala Dunia.

Jalannya pertandingan Portugal vs Serbia 

Timnas Portugal melancarkan high pressing yang menyulitkan Serbia pada awal babak pertama.

Tekanan timnas Portugal bahkan langsung membuahkan hasil dengan gol cepat pada menit kedua.

Gol pembuka Portugal terjadi menyusul kesalahan dari gelandang Serbia Nemanja Gudelj saat turun untuk menjemput umpan pendek kiper Predrag Rajkovic.

Gudelj yang menguasai bola mendapatkan tekanan tinggi dari Bernardo Silva sehingga bola direbut.

Silva lalu memberikan umpan pendek kepada Renanto Sanches yang maju ke dalam kotak penalti Serbia.

Baca juga: Hasil Armenia Vs Jerman: Menang 4-1, Der Panzer Tegaskan Dominasi di Kualifikasi Piala Dunia

Tiga pemain timnas Serbia mencoba mengehentikan Sanches. Namun, gelandang Portugal itu dengan cepat dapat menembak bola sebelum ruang tembaknya ditutup.

Tembakan Sanches yang merupakan shot on target pertama Portugal ini pun membuat tim tuan rumah unggul 1-0.

Tertinggal tak membuat timnas Serbia gentar. Mereka justru cenderung menguasai permainan dan dapat beberapa kali mengancam Portugal.

Namun, timnas Serbia yang dipimpin oleh striker Fiorentina, Dusan Vlahovic, di lini depan masih belum bisa menemui target hingga pertengahan babak pertama.

Halaman:
Sumber FIFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com