Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Portugal Vs Serbia: Kalah 1-2, Cristiano Ronaldo dkk Harus ke Jalur Playoff

Kompas.com - 15/11/2021, 05:08 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber FIFA

Pada menit ke-33, serangan timnas Serbia akhirnya berbuah hasil dan membuat skor imbang 1-1.

Baca juga: Hasil Kualifikasi: Kroasia Masuk Daftar Lolos Piala Dunia 2022, Susul 6 Negara Lain

Serbia memulai serangan lewat crossing dari sisi kiri yang dapat dihalau barisan pertahanan Portugal lebih dulu.

Namun, bola liar dapat digapai oleh Sasa Lukic yang langsung memberikan umpan satu sentuhan ke Dusan Tadic.

Setelah menerima umpan, Dusan Tadic melakukan gerakan yang mengecoh Joao Moutinho dan melepas tendangan keras kaki kiri dari luar kotak penalti.

Kiper timnas Portugal, Rui Patricio, dapat membaca arah bola yang mengarah ke kanan gawangnya.

Patricio juga dapat menggapai bola, tetapi tangkapannya tak sempurna sehingga si kulit bundar berbelok dan masuk ke gawang sendiri.

Skor imbang membuat timnas Serbia semakin agresif. Mereka kemudian punya dua peluang bagus melalui tendangan bebas Dusan Tadic dan tembakan jarak jauh Filip Kostic.

Baca juga: Timnas Serbia Akan Diberi Bonus Rp 16 Miliar, Ronaldo Cs Harus Waspada

Akan tetapi, upaya Tadic dapat ditangkap Patricio, sedangkan sepakan Kostic hanya menyamping.

Di sisi lain, timnas Portugal akhirnya dapat kembali berbalik mengancam melalui tendangan Joao Moutinho usai menerima umpan Diogo Jota, memanfaatkan blunder Rajkovic karena tangkapannya lepas.

Beruntung bagi Serbia, tendangan Joao Moutinho dapat diblok oleh pemain bertahan mereka sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.

Sementara itu, Serbia dapat mencetak gol lagi menjelang akhir babak pertama melalui kaki Vlahovic.

Namun, wasit tak mengesahkannya karena sang pemain berada di posisi offiside. Babak pertama berakhir imbang 1-1.

Baca juga: Hasil Irlandia Vs Portugal: Pepe Kartu Merah, Cristiano Ronaldo dkk Tertahan

Berlanjut ke babak kedua, timnas Portugal lagi-lagi membuka peluang lebih dulu melalui Renato Sanches.

Kali ini, Renato Sanches melakukan aksi individu di sisi kanan dan berhasil menembus kotak penalti Serbia.

Akan tetapi, bek Serbia dapat menganggu pergerakan Sanches sehingga sang gelandang tak mampu menuntaskan peluang dengan baik.

Pada menit ke-60, gelandang Lille itu kembali menebar ancaman melalui tendangan keras kaki kiri dari luar kotak penalti,

Sayang, usaha Sanches lebih mengarah ke Rajkovic sehingga dapat ditangkap oleh kiper Serbia itu.

Sementara itu, kapten timnas Portugal Cristiano Ronaldo masih kesulitan untuk menembus pertahanan Serbia.

Halaman:
Sumber FIFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com