Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Inggris Vs Albania 5-0, Hattrick Sempurna Harry Kane

Kompas.com - 13/11/2021, 05:02 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Inggris menang meyakinkan 5-0 saat menjamu Albania pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Sabtu (13/11/2021) dini hari WIB.

Harry Kane menjadi bintang dengan hattrick sempurna (kaki kiri, kanan, sundulan) yang ia torehkan pada babak pertama laga ini.

Kane sekarang mencetak 44 gol bagi timnas Inggris, sama dengan ikon Tottenham lain, Jimmy Greaves, yang meninggal dunia kurang dari dua bulan lalu.

Dua gol lain datang dari tandukan Harry Maguire dan tembakan Jordan Henderson.

Hasil ini membuat Three Lions selangkah lagi memastikan tempat di Piala Dunia 2022.

Pasukan Gareth Southgate hanya perlu satu poin lagi dari partai berikut kontra San Marino untuk memastikan kelolosan dari Grup I.

JALANNYA PERTANDINGAN

Inggris memulai laga dengan formasi tiga bek yang menjadi favorit Southgate.

Dua bek sayap, Ben Chilwell dan Reece James bermain sangat tinggi dan memberikan outlet serangan bagi Three Lions pada awal-awal laga.

Sembilan menit berselang, gol Harry Maguire membawa Inggris unggul. Tendangan bebas James menemukan kepala Maguire dan bek Man United tersebut memasukkan bola dengan tegas.

Inggris terus menekan pertahanan Albania setelah itu. Namun, Albania bisa mengancam setelah memanfaatkan umpan back pass pelan Kyle Walker pada menit ke-14.

Uzuni mencolong bola tetapi tembakannya bisa diselamatkan oleh kiper Jordan Pickford.

Kegagalan menceploskan peluang tersebut dibayar mahal karena 10 menit kemudian Harry Kane menggandakan keunggulan juga lewat sundulan.

Problema cedera memaksa Albania melakukan dua pergantian pemain sebelum menit ke-25.

Pertandingan lalu bergulir dengan tempo tinggi dari tuan rumah dan mereka mendapatkan gol ketiga laga pada menit ke-28.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com