Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pimpin Latihan, Xavi "Bakar" Pemain Barcelona dengan Kalimat Motivasi

Kompas.com - 10/11/2021, 20:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Xavi Hernandez memberikan pesan motivasi kepada pemain Barcelona pada sesi latihan perdananya sebagai pelatih Barca.

Xavi Hernandez mulai memimpin sesi latihan Barcelona pada Selasa (9/11/2021), sehari setelah dia diperkenalkan ke publik Camp Nou.

Pada sesi tersebut, skuad Barcelona tidak lengkap karena bertepatan dengan jeda internasional.

Banyak pemain Blaugrana yang dipanggil untuk memperkuat timnas negara masing-masing.

Baca juga: Daftar Pelatih Barcelona sejak 2001, Xavi Hernandez Terbaru

Namun, beberapa pemain Barca yang cedera, seperti Gerard Pique, Martin Braithwaite, Eric Garcia, Ansu Fati, dan Ousmane Dembele, hadir pada sesi tersebut.

Hal pertama yang dilakukan Xavi Hernandez sebagai pelatih adalah memberikan pesan motivasi kepada pemain Barcelona.

“Anda harus percaya pada diri Anda sendiri,” kata Xavi sebelum memulai sesi latihan, sebagaimana dikutip dari Marca, Rabu (10/11/2021).

"Apa yang terjadi dalam laga melawan Celta Vigo tidak boleh terjadi lagi. Anda tidak bisa unggul 3-0 pada babak pertama lalu mengakhiri laga dengan hasil imbang," imbuhnya.

Baca juga: Xavi Pelatih Barcelona, Penerus Tongkat Estafet Johann Cruyff dan Pep Guardiola

Motivasi memang hal terpenting yang dibutuhkan skuad Barcelona saat ini karena mereka terpuruk selama dinakhodai Ronald Koeman.

Di Liga Spanyol, Barcelona tercecer di peringkat kesembilan klasemen dengan 17 poin dari 12 pertandingan.

Mereka terpaut 11 angka dari pemuncak klasemen Liga Spanyol 2021-2022, Real Sociedad, yang sudah memainkan satu laga lebih banyak.

Jarak poin itu terbilang cukup jauh, tetapi bukan tak bisa dikejar karena ini baru awal musim.

Baca juga: 8 Aturan Era Xavi Hernandez yang Harus Dipatuhi Skuad Barcelona

Presiden Barcelona Joan Laporta pun masih percaya pasukan Xavi Hernandez bisa mendapatkan trofi musim ini.

“Kami siap berjuang untuk semua trofi (yang masih bisa diraih). Liga masih dalam jangkauan,” kata Laporta.

Menarik untuk dinantikan, bagaimana Barcelona racikan Xavi Hernandez melakukan pendekatan dalam sebuah pertandingan.

Debut Xavi Hernandez sebagai pelatih Barca akan terjadi pada pekan ke-14 Liga Spanyol 2021-2022 saat menjamu Espanyol, Minggu (21/11/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com