Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga 1 2021: Madura United Vs Arema FC Main Malam Nanti

Kompas.com - 01/11/2021, 06:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sebanyak tiga pertandingan akan menutup laga pekan ke-10 dalam jadwa; Liga 1 2021-2022 pada Senin (1/11/2021).

Adapun salah satu pertandingan yang bakal tersaji dalam jadwal Liga 1 2021 pada hari ini, yakni Madura United vs Arema FC.

Kedua kesebelasan dijadwalkan bertanding ldi Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Senin malam WIB.

Arema FC yang tengah menunjukkan grafik meningkat akan berupaya mempertahankan tren positif.

Singo Edan sendiri sebelumnya terseok-seok di Liga 1 dan sempat berada di papan tengah.

Baca juga: Hasil Liga 1: Tekuk Persikabo 1-0, Bhayangkara Geser Persib di Puncak

Namun, pasukan Eduardo Almeida itu kini telah bangkit dan tak pernah kalah dalam enam laga terakhir (4 menang, 2 imbang).

Bahkan, laga-laga tersebut diwarnai dengan lima clean sheet beruntun yang dituai Arema.

Rentetan hasil positif itu membuat Singo Edan meroket di posisi keempat klasemen Liga 1 dengan koleksi 16 poin.

Di sisi lain, Madura United masih inkonsisten karena baru meraup 11 poin sehingga menempati peringkat ke-12.

Eduardo Almeida mengaku bahwa anak asuhnya dalam kondisi siap untuk berburu tripoin saat melawan Madura United.

Baca juga: Hasil Persebaya Vs Persiraja 2-0, Bajul Ijo Lanjutkan Tren Positif

Namun, pelatih asal Portugal itu menilai misi Arema tak akan mudah karena Laskar Sape Kerrab adalah tim yang tangguh.

"Selama persiapan fokus kami untuk menghadapi pertandingan besok (Senin), karena kami tahu kami akan melawan tim yang bagus,” ujar Eduardo Almeida dikutip dari BolaSport.com.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Tapi, kami tahu apa yang harus kami lakukan dan kami pun siap melakukan segalanya untuk bisa mengamankan tiga poin." 

Secara head-to-head, Arema FC kerap dibuat kesulitan dalam lima pertemuan terakhir kontra Madura United.

Singo Edan tercatat memenangi dua laga, lalu tiga laga lainnya berakhir untuk kejayaan Laskar Sape Kerrab.

Baca juga: Hasil Bali United Vs PSIS 0-0, Duel Alot Berakhir Tanpa Pemenang

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Liga Indonesia
Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com