KOMPAS.com - Jadwal pekan ke-10 Liga 1 2021-2022 hari ini, Minggu (31/10/2021), menyajikan tiga pertandingan yang melibatkan tim-tim besar.
Laga yang akan menjadi pembuka adalah Persikabo 1973 vs Bhayangkara FC, yang rencananya digelar di Stadion Moch. Sebroto, Magelang, pukul 15.15 WIB.
Bhayangkara FC menghadapi duel kontra Persikabo 1973 dengan membawa misi meraup poin penuh.
Klub berjuluk The Guardian itu memang sangat membutuhkan kemenangan untuk kembali ke puncak klasemen Liga 1 2021-2022.
Baca juga: Tumbangkan Persipura, Pelatih Persib Senang Bukan Kepalang
Bhayangkara FC saat ini menduduki peringkat kedua klasemen dengan koleksi 22 poin dari sembilan pertandingan.
Poin mereka sama dengan pemimpin klasemen Liga 1 saat ini, Persib Bandung, yang sudah memainkan satu laga lebih banyak.
Sementara itu, Persikabo 1973 masih naik turun. Mereka sekarang menghuni peringkat ke-11 klasemen dengan raihan 11 angka.
Parti selanjutnya mempertemukan Persebaya Surabaya dengan Persiraja Banda Aceh.
Baca juga: Kelak, Bali United Bukan Hanya Klub Sepak Bola
Laga Persebaya vs Persiraja dijadwalkan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Slema, Yogyakarta, pukul 18.00 WIB.
Persebaya datang ke laga ini dengan modal kemenangan 1-0 atas Persija Jakarta pada pekan sebelumnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.